Berita

Direktur Keuangan bank bjb, Nia Kania masuk Top 100 Outstanding Women Recognition 2023 versi Infobank/Ist

Bisnis

Dua Srikandi Direksi bank bjb Masuk Top 100 Outstanding Women Recognition 2023

SABTU, 13 MEI 2023 | 13:31 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kinerja jajaran direksi bank bjb kian makin moncer dengan berbagai penghargaan yang diraih. Terbaru, dua srikandi di jajaran direksi bank bjb menjadi bagian dari 100 Wanita Berpengaruh di Industri Keuangan Indonesia versi Majalah Infobank.

Mereka adalah Direktur Keuangan bank bjb, Nia Kania dan Direktur Konsumer & Ritel bank bjb, Suartini. Keduanya mendapat penghargaan karena dinilai berhasil dalam berkarier dan berkarya di lingkungan keuangan profesional.

Penghargaan tersebut pun disambut positif oleh keduanya. Nia mengatakan, peran wanita saat ini tak bisa diabaikan dalam memajukan perekonomian nasional.

"Wanita memiliki peranan vital dalam berkiprah memajukan bangsa, tak terkecuali di sektor ekonomi dan keuangan. Saya berharap penghargaan ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh wanita untuk terus meraih mimpinya," kata Nia dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (13/5).

Senada dengan Nia, Suartini menyampaikan rasa terima kasih atas penghargaan yang diberikan. Bagi Suartini, wanita memiliki andil besar untuk membantu meningkatkan literasi keuangan di era modern seperti saat ini.

"Wanita yang aware dengan perkembangan zaman termasuk dalam hal keuangan adalah salah satu tonggak penting dalam mendidik generasi yang cakap, well-literate dan bijaksana dalam mengelola keuangan," jelas Suartini.

Penghargaan diberikan dalam rangkaian kegiatan Infobank Top 100 Outstanding Women mengusung tema 'Accelerating Financial Inclusion Through Women Empowerment'. Kegiatan tersebut dilangsungkan di Hotel Royal Ambarrukmo, Yogyakarta, Jumat (12/5).

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya