Berita

Mantan Panglima TNI, Jenderal (Purn) Andika Perkasa menerima penghargaan Bintang Darjah Utama Bakti Cemerlang dari Singapura/Dok Kemlu

Politik

Andika Perkasa Terima Penghargaan Militer Tertinggi Singapura

KAMIS, 11 MEI 2023 | 19:50 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Penghargaan militer tertinggi berupa Bintang Darjah Utama Bakti Cemerlang (Tentera) diberikan pemerintah Singapura kepada mantan Panglima TNI, Jenderal (Purn) Andika Perkasa.

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Presiden Singapura, Halimah Yacob di Istana Singapura, Rabu (10/5).

Di eranya, Andika dianggap berkontribusi secara signifikan dalam meningkatkan kerja sama pertahanan antara Indonesia dan Singapura.


Kerja sama militer kedua negara juga terjalin dengan baik dan kuat antar personel melalui interaksi bilateral reguler.

Mulai dari Latihan Safkar Indopura dan Latihan Bersama Minex Pandu, serta Latihan Super Garuda Shield 2022 bersama 14 negara berbeda di Indonesia.

Kementerian Pertahanan (Mindef) Singapura memandang, Andika turut mendukung patroli terkoordinasi antara angkatan laut kedua negara, serta kolaborasi Angkatan Bersenjata Singapura dan militer Indonesia di platform multilateral, termasuk Information Fusion Center hingga Counter-Terrorism Information Facility.

Penghargaan ini pun bukan kali pertama diterima Andika. Pada bulan Juni 2022, Panglima TNI yang pensiun pada Desember tahun lalu itu menerima penghargaan Pingat Jasa Gemilang (Tentera) atas kontribusinya memajukan kerja sama antara TNI AD dan Angkatan Darat Singapura.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya