Berita

Tim Kun Bokator Indonesia/Ist

Olahraga

Sugiono: Walau Masih Awam, Indonesia Mampu Catat Prestasi di Cabor Kun Bukator SEA Games 2023

RABU, 10 MEI 2023 | 21:06 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Tim Kun Bokator Indonesia sukses memborong tiga medali emas, lima perak, dan tiga belas perunggu di SEA Games 2023 yang digelar di Chroy Changvar Convention Center Phnom Penh, Kamboja.

Capaian itu, disambut rasa syukur Ketua Umum Kun Bokator Indonesia, Sugiono. Dia mengapresiasi kepada seluruh atlet yang mempersembahkan prestasi gemilang untuk bangsa.

"Bokator merupakan salah satu dari empat cabang olahraga baru di SEA Games 2023, kita bersyukur para atlet mampu meraih juara," ujar Sugiono dalam keterangan tertulis, Rabu (10/5).


Ketua Fraksi Partai Gerindra MPR RI itu menjelaskan, Kun Bokator adalah olahraga beladiri tradisional Kamboja. Kamboja selaku tuan rumah SEA Games 2023 mendapat hak untuk menambahkan beberapa cabang olahraga baru untuk dipertandingkan di pesta olahraga negara-negara ASEAN itu.

"Prestasi ini membanggakan bagi Indonesia, apalagi Kun Bokator masih sangat awam di tanah air," tuturnya.

Kemudian Sugiono menambahkan bahwa di dalam diplomasi olahraga, Kamboja juga sangat mendukung pencak silat. Sehingga, Indonesia juga patut untuk mendukung olahraga Kun Bokator.

"Kita berharap, dengan ini akan semakin banyak olahraga beladiri asli Asia Tenggara yang dikenal," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya