Berita

Ilustrasi/Net

Politik

Kunjungi Al-Azhar Mesir, Ketua LP2 PP Muhammadiyah Bahas Tindak Lanjut Kerjasama Pendidikan

SELASA, 18 APRIL 2023 | 22:59 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Dalam rangka menindaklanjuti kerjasama pendidikan yang tengah dibangun, Ketua Lembaga Pengembangan Pesantren Muhammadiyah (LP2PPM), Maskuri melakukan kunjungan ke Universitas Al-Azhar, Mesir untuk menemui sejumlah pejabat Pimpinan Organisasi Internasional Alumni Al-Azhar (OIAA).

Didampingi Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Cairo, Bambang Suryadi dan Ketua PCIM Mesir, Hidanul Ikhwan, ketua LP2PPM mendapat sambutan hangat dari Sekjen OIAA Abdel Dayem Nushair, Wakil Ketua Pengurus Harian OIAA Muhammad Mahrashawy Muhammad Mahrashawy,  Wakil Ketua OIAA urusan Administrasi dan Keuangan Muhammad Mahrashawy dan staf OIAA.

Kunjungan yang dilakukan di Kantor Pusat OIAA, di Kawasan Nasr City, Kairo digelar pada tanggal 5 April 2023.

Dalam pertemuan tersebut, dibahas draf MoU tentang kerjasama pendidikan di dua bidang, yakni Bidang dakwah, terdiri dari pelatihan para da’i dan imam, baik secara daring maupun luring.

"Kedua, yakni bidang pelatihan guru-guru bahasa Arab dan Studi Keislaman," ujar Maskuri dalam keterangan tertulis, Selasa (18/4).

Disampaikan Maskuri, pihak Al-Azhar mengatakan bahwa rancangan kerjasama akan segera ditindaklanjuti oleh Wakil OIAA dan feedbacknya akan diberikan Al-Azhar setelah ditelaah ulang.

"Untuk finalisasi draf MoU, pihak Universitas Al-Azhar dan PP Muhammadiyah akan membentuk tim kecil sebagai perwakilan masing-masing," katanya.

Lanjutnya, Al-Azhar juga mengapresiasi aktivitas dakwah, pendidikan dan sosial kemasyarakatan yang dilakukan PP Muhammadiyah di Indonesia, serta jalinan kerjasama yang telah dikembangkan dengan Al-Azhar.

Pada akhir kunjungan, kata Maskuri lagi, pihak OIAA menghadiahkan beberapa buku dan terbitan berbahasa Arab terkait pendidikan anak dan isu keislaman kontemporer.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya