Berita

Presiden China Xi Jinping/Net

Dunia

Xi Jinping Ingatkan Militer China Harus Tingkatkan Pelatihan untuk Perang yang Sesungguhnya

KAMIS, 13 APRIL 2023 | 06:56 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Di tengah ketegangan yang meningkat dengan Taiwan, Presiden China Xi Jinping mendesak militer negaranya untuk mempersiapkan pertempuran sesungguhnya.

Pernyataan Xi muncul beberapa hari setelah Beijing mengadakan latihan militer besar-besaran di sekitar Taiwan yang dilaporkan melibatkan simulasi serangan presisi sebagai buntut dari pertemuan Presiden Taiwan Tsai Ing-wen dengan Ketua DPR AS Kevin McCarthy.

Media China CCTV melaporkan, Xi berbicara kepada personel militer di pangkalan angkatan laut di China Selatan pada Selasa (12/4).

Xi mengatakan kepada pasukan, bahwa misi mereka adalah untuk mempertahankan “kedaulatan teritorial” negara.

Sebelumnya pada Sabtu, China meluncurkan latihan militer tiga hari dengan nama sandi 'United Sharp Sword' di sekitar Taiwan.

Menurut militer Taipei, pihaknya mendeteksi sembilan kapal perang dan sekitar 71 pesawat tempur di daerah tersebut keesokan harinya.   

Kolonel Senior Shi Yi, juru bicara Komando Teater Timur Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA), mengklarifikasi bahwa latihan tersebut dimaksudkan sebagai peringatan melawan kolusi antara pasukan separatis yang menginginkan 'kemerdekaan Taiwan' dan kekuatan eksternal, dan melawan aktivitas provokatif mereka.

China dan Taiwan berada dalam situasi panas beberapa hari belakangan, terutama setelah pertemuan Tsai dan McCarthy yang telah mengundang kemarahan Beijing.

Kunjungan pendahulu McCarthy, Nancy Pelosi, ke Taiwan pada Agustus tahun lalu juga telah menyulut emosi China, yang menanggapi dengan latihan terbesarnya di Selat Taiwan.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya