Berita

Brigjen Endar Priantoro (kedua dari kanan) usai mengikuti upacara pembukaan PPSA XXIA Lemhanas/Ist

Nusantara

Ternyata Brigjen Endar Diusulkan KPK Ikut Pendidikan di Lemhanas

SELASA, 11 APRIL 2023 | 17:02 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Enam pejabat di KPK termasuk Brigjen Endar Priantoro mengikuti Program Pendidikan Singkat Angkatan (PPSA) XXIA TA 2021 di Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) RI selama enam bulan.

Jurubicara Bidang Penindakan dan Kelembagaan KPK, Ali Fikri mengatakan, sebagaimana komitmen KPK dalam mendorong setiap pegawainya untuk terus meningkatkan kompetensi dan kariernya, hari ini, Selasa (11/4), sejumlah pegawai KPK memulai keikutsertaannya dalam PPSA XXIV Tahun Ajaran 2023 di Lemhanas RI.

"Adapun pegawai yang diusulkan dan mengikuti kegiatan ini yaitu Cahya H. Harefa Sekretaris Jenderal, Agung Yudha Wibowo Direktur Monitoring, Bahtiar Ujang Purnama Direktur Koordinasi dan Supervisi Wilayah III, Endar Priantoro Direktur Penyelidikan (2019-2023), Kumbul Kusdwidjanto Sudjadi Direktur Pembinaan Peran Serta Masyarakat, dan Yudhiawan Direktur Koordinasi dan Supervisi Wilayah II," ujar Ali kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa sore (11/4).

Keikutsertaan pegawai yang bersumber dari Polri itu kata Ali, juga sesuai dengan surat usulan KPK nomor B-6832/KP.02.02/01-54/10/2022 tanggal 25 Oktober 2022 yang ditujukan kepada Kepala Kepolisian RI.

"KPK tentunya berharap sekembalinya dari pendidikan tersebut, para peserta dapat meningkatkan wawasan, kompetensi, sekaligus kontribusinya kepada bangsa dan negara melalui pelaksanaan tugas sehari-hari," pungkas Ali.

Karena di Polri, setiap perwira tinggi yang ingin menjadi Kapolda harus menempuh salah satu dari dua jalur pendidikan dulu. Yaitu Sekolah Pimpinan Tinggi (Sespimti) atau Lemhanas.


Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya