Berita

Duta Besar Jerman untuk Chad, Jan Christian Gordon Kricke/Net

Dunia

Dinilai Terlalu Ikut Campur, Dubes Jerman Diusir dari Chad

SELASA, 11 APRIL 2023 | 09:47 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Usai dinyatakan persona non grata oleh pemerintah Chad, Duta Besar Jerman Jan Christian Gordon Kricke akhirnya diusir dan dilaporkan telah kembali ke negaranya.

Menteri Luar Negeri Chad Mahamat Saleh Annadif pada Senin (10/4), mengungkap bahwa Dubes Jerman diberikan tenggat waktu 48 jam untuk bersiap dan telah meninggalkan negara itu Sabtu malam (8/4).

"Duta Besar Jerman untuk Chad, Jan Christian Gordon Kricke, naik penerbangan Air France pada Sabtu malam," kata Annadif, seperti dimuat African News.

Pihak berwenang Chad tidak secara resmi menyebutkan alasan pasti pengusiran tersebut.

Tetapi seorang pejabat pemerintah setempat yang tidak ingin disebutkannya namanya menyebut Dubes Jerman terlalu banyak ikut campur dalam tata kelola negara serta pernyataan yang dikeluarkan cenderung memecah belah orang Chad.

Merespon pengusiran tersebut, seorang pejabat Kementerian Luar Negeri Jerman mengaku masih belum menerima dan mengerti alasan kuat dibalik pengusiran duta besar yang menjabat sejak Juli 2021 itu.

Chad saat ini dipimpin oleh seorang junta bernama Idriss Deby Itno (37) yang memimpin 15 Jenderal sejak kematian ayahnya pada 20 April 2021.

Junta berjanji mengembalikan kekuasaan kepada warga sipil melalui pemilihan yang bebas dan demokratis setelah 18 bulan, tetapi hingga tahun ini belum terealisasi.

Kedutaan Jerman bersama dengan kedutaan Prancis, Spanyol dan Belanda serta Uni Eropa  mengungkapkan keprihatinannya atas perpanjangan masa transisi junta Chad.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Menteri PANRB Jangan Jadi Firaun Baru

Selasa, 11 Maret 2025 | 07:13

Kemenkeu Belum Rilis APBN 2025, Rocky Gerung: Ada Data yang Disembunyikan?

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:45

Kejar Sampai Banyumas, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Tambora

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:31

Gubernur Jateng Optimistis Capai Target Pangan 11 Juta Ton

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:16

Terlena Naturalisasi dan Tendangan Erick

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:01

Dijemput Paksa, Pengusaha Haji Alim Dijebloskan Kejari Muba ke Rutan Palembang

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:58

Impor Gula Vs Penghuni Usus

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:56

Kekayaan Menteri PU Dody Hanggodo di LHKPN, Sering Pakai Ikat Pinggang Hermes

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:51

LPH Quality Syariah Dukung BPJPH Jadikan Indonesia Pusat Halal Dunia

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:42

Buntut Penundaan Pelantikan, Ratusan CPPPK Banjarnegara Ancam Geruduk Jakarta

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:18

Selengkapnya