Berita

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri/RMOL

Politik

Saat Pegawai Walkout, Firli Tegaskan Keputusan yang Diambil Bukan Urusan Pribadi

MINGGU, 09 APRIL 2023 | 16:41 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Di hadapan para Pegawai Negeri Yang Dipekerjakan (PNYD) dari Polri yang walkout dalam forum, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri secara tegas menyatakan bahwa keputusan pengembalian Direktur Penyelidikan KPK Brigjen Endar Priantoro ke Polri bukan urusan pribadi.

Hal itu ditegaskan langsung oleh Firli dalam rekaman suara yang beredar di media sosial Twitter. Dalam dua rekaman suara dengan durasi 1 menit 40 detik dan 1 menit 45 detik itu, disebutkan adanya komunikasi antara Firli dengan salah satu pegawai KPK.

Dalam potongan rekaman suara pertama, terdengar suara Firli yang mengakhiri penyampaiannya dalam sebuah forum yang belum diketahui waktu dan tempatnya.

"Saya mohon maaf, saya tidak memberi kesempatan untuk bicara. Tapi yang pasti, saya titip itu saja, tolong, jangan bersumber dari kita. Baik terima kasih, saya akhiri," ujar Firli.

Setelah itu, salah satu pegawai KPK ingin menyampaikan beberapa hal dan dipersilakan oleh Firli. Pegawai tersebut menyampaikan harapan agar Endar tetap berdinas di KPK.

"Kami sangat berharap bapak, bahwa ini Pak Endar tetap di sini. Kami berharap semuanya, baik penyidik, maupun penyelidik, terhadap Pak Endar tetap menjadi Direktur Penyelidikan, dan melaksanakan tugas-tugasnya seperti biasa," kata seorang pegawai KPK yang tidak diketahui identitasnya.

Pegawai KPK tersebut pun menyatakan walkout jika pimpinan KPK tetap mengeluarkan surat pengembalian Endar ke institusi Polri.

Mendengar itu, Firli lantas mempersilahkan pegawai tersebut untuk kembali duduk. Firli selanjutnya menjelaskan secara tegas bahwa keputusan pengembalian Endar ke institusi Polri bukan urusan pribadinya, melainkan keputusan kolektif kolegial kelima pimpinan KPK.

"Entar dulu, entar dulu. Duduk dulu. Saya tahu anda, anda tahu saya. Bukan baru lahir saya. Makanya tadi saya sudah sampaikan, keputusan ini adalah bukan keputusan sendiri. Paham ya? Paham? Harus dipahami dulu. Ini bukan urusan pribadi, enggak ada. Saya sudah sampaikan kepada rekan semua. Enggak ada sama sekali. Jangan dibawa, tidak ada konflik bagi saya, mohon maaf. Saya tidak ada konflik pribadi dengan adik-adik saya," tegas Firli.

Setelah itu, terdengar suara pegawai meminta izin meninggalkan ruangan dan forum tersebut. Terdengar pula suara hentakan kaki seperti seseorang yang sedang berjalan.

Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Soal Olok-olok Partai Gelora, MKD Sudah Periksa Pelapor Mardani

Jumat, 14 Maret 2025 | 05:38

Ronaldo Mundur dari Pencalonan Presiden CBF, Ini Alasannya

Jumat, 14 Maret 2025 | 05:20

12.104 Personel dan 167 Pos Disiapkan Polda Sumut untuk Pengamanan Idulfitri

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:59

Soal Penggeledahan Kantor bank bjb, Dedi Mulyadi: Ini Hikmah untuk Berbenah

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:46

Redam Keresahan Masyarakat Soal MinyaKita, Polres Tegal Lakukan Sidak

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:35

Polemik Pendaftaran Cabup Pengganti, Ini yang Dilakukan KPU Pesawaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:17

PHK Jelang Lebaran Modus Perusahaan Curang Hindari THR

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:59

Dapat Tawaran Main di Luar Negeri, Shafira Ika Pilih Fokus Bela Garuda

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:39

Mendagri Soroti Jalan Rusak dan Begal saat Rakor Kesiapan Lebaran di Lampung

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:26

Siapkan Bantuan Hukum, Golkar Jabar Masih Sulit Komunikasi dengan Ridwan Kamil

Jumat, 14 Maret 2025 | 02:33

Selengkapnya