Berita

Aparat Israel di lokasi serudukan mobil dan penembakan di kota pesisir di Tel Aviv, Jumat malam 7 April 2023/Net

Dunia

Satu warga Italia jadi Korban Tewas akibat Kekerasan di Tel Aviv, Menteri Tajani Berduka Cita

SABTU, 08 APRIL 2023 | 07:59 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Serangan teroris yang terjadi di Tel Aviv pada Jumat (7/4) telah menewaskan seorang warga negara Italia.

Menteri Luar Negeri Italia Antonio Tajani yang sangat murka mengatakan di Twitter bahwa ia mengutuk serangan tersebut.

“Otoritas Israel mengonfirmasi kematian warga negara Italia Alessandro Parini dan melaporkan kemungkinan cedera rekan senegaranya lainnya dalam serangan pengecut di #TelAviv,” kata Tajani.

“Saya mengungkapkan kecaman tegas saya terhadap terorisme dan kedekatan saya dengan keluarga korban,” lanjut Tajani, seperti dikutip dari Al Jazeera, Sabtu (8/4).

Layanan pers pemerintah Italia melaporkan bahwa Perdana Menteri Giorgia Meloni telah menghubungi pihak berwenang Israel.

Pria Italia yang tewas itu bernama Alessandro Parini dari Roma.

Sebelumnya, stasiun radio Kan melaporkan bahwa satu orang tewas dan enam lainnya luka-luka dalam serangan serudukan dan penembakan di kawasan pejalan kaki di kota pesisir pantai di Tel Aviv pada Jumat malam (7/4).

Menurut stasiun radio tersebut, sebuah mobil keluar dari jalur jalanan, ke arah pejalan kaki dan menabrak beberapa turis. Setelah itu, pria di dalam mobil keluar dari kendaraan dan menembak orang-orang, menewaskan Alessandro Parini dan melukai enam turis lainnya.

Reuters melaporkan bahwa sumber keamanan Israel mengidentifikasi penyerang sebagai warga Palestina dengan kewarganegaraan Israel dari kota Kafr Qassem. Ia tewas diberondong peluru petugas.

Belum diketahui apa motif pelaku.

Serangan mobil pada Jumat malam terjadi setelah minggu-minggu yang memanas di Israel dan wilayah pendudukan.

Ratusan warga Palestina ditangkap setelah penggerebekan di Masjid Al-Aqsa dalam dua hari terakhir, di mana pasukan Israel menembakkan granat kejut dan peluru karet ke jamaah yang sedang sholat di bulan suci Ramadhan.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya