Berita

Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Pemuda Pemerhati Indonesia dukung Kepemimpinan Firli Bahuri di KPK RI/Ist

Politik

LPPI: Desakan Firli Bahuri Mundur dari KPK Terkesan Dipaksakan

SABTU, 08 APRIL 2023 | 03:21 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Lembaga Pemuda Pemerhati Indonesia (LPPI) menilai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah mengalami perubahan menjadi lebih baik di bawah kepemimpinan Firli Bahuri.

Keberhasilan Firli Bahuri terlihat dari pemberantasan korupsi di berbagai sektor dan lembaga. Bahkan para pejabat yang terjerat berasal dari hampir seluruh kelembagaan publik. Mulai dari ranah eksekutif, sampai lembaga pengawas eksekutif. KPK juga menjerat pejabat yudikatif dan kalangan swasta.

Ketua DPP LPPI, Dedi Siregar menegaskan, tak ada lembaga yang kebal dari penindakan KPK. Menteri maupun setingkat menteri, bahkan anggota DPR sampai gubernur ditindak KPK di bawah kepemimpinan Firli Bahuri tanpa pandang bulu.

“Kami sangat menyayangkan pihak-pihak yang meminta Ketua KPK Firli Bahuri mundur dari KPK, karena alasannya tidak mendasar dan narasinya terkesan dipaksakan,” kata Dedi dalam keterangan tertulis yang diterima Kantor Berita RMOLJabar, Jumat (7/4).

Dedi mengatakan, keliru jika memandang KPK di bawah era Firli Bahuri melemah. Sebaliknya, saat ini KPK telah banyak membongkar sejumlah kasus dan mengembalikan aset negara maupun dana hasil korupsi ke kas Negara.

“KPK juga membongkar kasus korupsi yang melibatkan pejabat keuangan negara. Lalu di tingkat pemerintah daerah, KPK telah menuntut gubernur, walikota, dan bupati ke pengadilan," ujar dia

Hal ini menunjukkan KPK efektif membongkar korupsi yang melibatkan pejabat negara di sektor eksekutif, sekaligus mencerminkan upaya penindakan korupsi berjalan efektif.

“Kami mengapresiasi dan akan mendukung KPK di bawah kepemimpinan Firli Bahuri sebagai lembaga yang bertujuan untuk menyelamatkan bangsa ini dari bahaya laten korupsi,” demikian Dedi.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Komisi IV DPR Dukung Penuh Swasembada Pangan, Tapi Ingatkan soal Evaluasi

Selasa, 05 November 2024 | 23:52

Menkomdigi Diminta Dalami Modus Judol Pakai Pulsa

Selasa, 05 November 2024 | 23:16

Jerat Judol Pegawai Komdigi, Hardjuno: Bukti Penyimpangan Serius dan Kental Budaya Koruptif

Selasa, 05 November 2024 | 23:13

Pro dan Kontra Sistem Pemungutan Suara AS

Selasa, 05 November 2024 | 23:12

Dukung Swasembada Pangan, Legislator PKB Ini Wanti-Wanti Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 23:04

Tak Lagi Menghuni Senayan, Ini Seruan Kader Senior PPP

Selasa, 05 November 2024 | 23:01

Di Hadapan Dewa Siwa, Warga India Doakan Kemenangan Kamala Harris

Selasa, 05 November 2024 | 22:47

Biden Pantau Pertarungan Trump Vs Harris di Gedung Putih

Selasa, 05 November 2024 | 22:25

Pilpres AS: Warga Berduyun-duyun ke TPS Sejak Jam 6 Pagi

Selasa, 05 November 2024 | 22:16

Bertemu KPK, Maruarar Sirait Minta Aset Koruptor Diinventarisir untuk Perumahan Rakyat

Selasa, 05 November 2024 | 22:15

Selengkapnya