Berita

Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo saat gladi bersih HUT ke-77 TNI AU, di Lanud Halim Perdanakusuma, Kamis (6/4)/Ist

Pertahanan

Pameran Alutsista Bentuk Tanggung Jawab TNI AU ke Masyarakat

JUMAT, 07 APRIL 2023 | 10:19 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Pameran Alat Utama Sistem Persenjataan Tentara Nasional Indonesia (Alutsista) secara meriah pada HUT ke-77 TNI AU, merupakan bentuk pertanggungjawaban dan transparansi kepada masyarakat.

"Pengerahan Alutsista dan personel cukup besar ini sebagai bentuk pertanggungjawaban TNI AU kepada masyarakat, setelah selama pandemi Covid-19 aktivitas kami sangat terbatas," kata Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU), Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, melalui keterangan tertulis, Jumat (7/4).

Setidaknya ada 82 pesawat dari berbagai jenis dan 3.300 prajurit serta simulasi demo udara dan darat dipertontonkan ke publik.

Rangkaian acara dimulai dengan upacara, dilanjutkan parade, defile serta demo udara dan darat. Menurut rencana  Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono, tampil sebagai inspektur upacara.

Fadjar juga mengundang warga untuk menyaksikan langsung peringatan HUT ke-77 TNI AU dengan datang ke Lanud Halim Perdanakusuma, melalui akses pintu Dirgantara I Pondok Gede, atau pintu pos Kali Malang, serta pintu pos lama Makassar, Minggu (9/4) pagi.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

HUT ke-497 Kota Jakarta

Minggu, 19 Mei 2024 | 14:01

Alami Demam Tinggi, Raja Salman Kembali Jalani Pemeriksaan Medis

Minggu, 19 Mei 2024 | 13:56

Aktivis Diajak Tiru Akbar Tanjung Keluar dari Zona Nyaman

Minggu, 19 Mei 2024 | 13:54

Teater Lencana Membumikan Seni Pertunjukan Lewat "Ruang Tunggu"

Minggu, 19 Mei 2024 | 13:36

Bamsoet Ungkit Lagi Cerita Pilu Golkar saat Dipimpin Akbar Tanjung

Minggu, 19 Mei 2024 | 13:26

Alumni Usakti Didorong Berperan Membangun Indonesia

Minggu, 19 Mei 2024 | 13:12

Diserang Rusia, 9.907 Warga Ukraina Ngacir dari Kharkiv

Minggu, 19 Mei 2024 | 12:59

Banyak Guru Terjerat Pinjol Imbas Kesejahteraan Minim

Minggu, 19 Mei 2024 | 12:59

Wantim Golkar DKI Pamer Zaki Bangun 29 Stadion Mini di Tangerang

Minggu, 19 Mei 2024 | 12:39

Prabowo-Gibran Diyakini Bawa Indonesia Jadi Macan Asia

Minggu, 19 Mei 2024 | 12:26

Selengkapnya