Berita

Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden saat melakukan kunjungannya ke Rolling Fork, Mississippi, pada Jumat, 31 Maret 2023/Herald Online

Dunia

Kunjungi Mississippi Setelah Tornado Mematikan, Joe Biden: Kalian Tidak Sendirian

SABTU, 01 APRIL 2023 | 13:40 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Setelah tornado mematikan melanda Mississippi, negara bagian Amerika Serikat (AS) yang menewaskan sedikitnya 26 orang pada pekan lalu, Presiden Joe Biden berkunjung ke wilayah tersebut, pada Jumat (31/3).

Dalam kunjungannya ke Rolling Fork, wilayah paling terdampak dengan banyaknya kehancuran, Biden yang melihat kerusakan parah itu secara langsung berjanji akan membangun kembali wilayah tersebut.

"Teman-teman, pada saat ini, saya tahu ada banyak rasa sakit, dan ini sulit dipercaya. wilayah ini akan dibangun kembali lebih baik dari sebelumnya," kata Biden saat memulai pembicaraannya.

"Dan saya hanya ingin Anda tahu, saat Anda berjuang melalui ini, Anda tidak sendiri. Orang-orang Amerika akan bersama Anda. Mereka akan membantu Anda melewatinya, begitu juga saya," tambahnya.

Dimuat Herald Online, Sabtu (1/4), Biden yang datang bersama ibu negara, Jill Biden itu mengatakan bahwa ia akan menyediakan dana federal bagi negara bagian itu untuk membantu biaya pemulihan.

Selain itu, ia juga menjanjikan akan menanggung sepenuhnya biaya tindakan darurat Mississippi, termasuk pembersihan puing-puing, operasi penampungan, dan upah lembur untuk responden selama 30 hari ke depan.

"Kami tidak hanya di sini untuk hari ini. Saya bertekad bahwa kami tidak akan meninggalkan wilayah ini. Kami akan menyelesaikannya untuk Anda," tuturnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya