Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Rayakan 41 Tahun Hubungan Diplomatik China-Vanuatu, Menlu China Qin Gang Sampaikan Pujian

SENIN, 27 MARET 2023 | 13:20 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Hubungan diplomatik China-Vanuatu memasuki usia ke-41, di mana kedua negara semakin menunjukkan pijakan yang sama dan saling mendukung.

Menandai peringatan bersejarah tersebut, Penasihat Negara dan Menteri Luar Negeri China Qin Gang menyampaikan pidato video pada Minggu (26/3) yang ditampilkan dalam televisi nasional Vanuatu.

Kedua negara menyambut baik hubungan yang telah terjalin selama puluhan tahun dengan pujian yang diungkapkan dari para pejabat tinggi negara itu.


"Kedua negara selalu saling menghormati, memperlakukan satu sama lain dengan pijakan yang sama, saling percaya dan mendukung, serta terlibat dalam kerja sama yang tulus," kata Qin dalam pidatonya, seperti dikutip dari China ORG, Senin (27/3).

Menurut Qin, negaranya saat ini sangat memprioritaskan pengembangan kemitraan strategis dengan negara di Oseania itu, dan menganggap Vanuatu sebagai rekan penting yang telah menghasilkan kerja sama yang saling menguntungkan.

Untuk itu, Menlu China itu berharap agar hubungan kedua negara bisa semakin memperkuat persahabatannya, untuk dapat mewujudkan lebih banyak manfaat bagi kedua negara dan rakyatnya.

"China siap bekerja sama dengan Vanuatu melalui kerja sama praktis di berbagai bidang," kata Qin saat mengakhiri pidatonya.

Sejak 26 Maret 1982 lalu, Tiongkok dan Vanuatu resmi menjalin hubungan diplomatik resminya, saat ini kedua negara tersebut telah memiliki banyak kerja sama yang lancar dalam sektor ekonomi, perdagangan, pertanian, pariwisata, olah raga hingga bidang-bidang lainnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya