Berita

Truk terbalik setelah tornado merobek Mississippi, 25 Maret 2023/Net

Dunia

Hantaman Tornado Menyapu Dua Negara Bagian AS, Korban Tewas Bertambah Jadi 26 Orang

SENIN, 27 MARET 2023 | 09:31 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Korban meninggal dunia akibat sapuan tornado di dua negara bagian AS dilaporkan bertambah menjadi 26 orang, termasuk 25 di Mississippi dan satu orang di Alabama

Serangan tornado yang terjadi Jumat malam lalu menghancurkan kota Rolling Fork di Delta Mississippi, membuat rumah menjadi tumpukan puing, menjungkirbalikkan kendaraan dan merobohkan menara air kota.

"Berdasarkan data awal, tornado menerima peringkat EF-4 awal," kata kantor Layanan Cuaca Nasional di Jackson Sabtu malam dalam sebuah tweet, seperti dikutip dari AFP, Senin (27/3).

Mereka mengatakan tornado EF-4 memiliki embusan angin tertinggi antara 265 dan 320 kilometer per jam.

Jourdan Hartshorn, koordinator Mississippi untuk Angkatan Laut Cajun Bersatu, mengatakan kepada ABC News bahwa kehancuran di Rolling Fork mengingatkannya pada akibat Badai Katrina, mengatakan sebagian besar bangunan rusak atau hancur, selain beberapa fasilitas di pinggiran kota.

Sepanjang Sabtu, orang-orang yang selamat berjalan berkeliling menerobos puing-puing mencari yang keluarga dan teman yang mungkin tertimpa bangunan atau pepohonan.

Lance Perrilloux, seorang ahli meteorologi di kantor layanan cuaca Jackson, Mississippi, mengatakan bahwa berdasarkan perkiraan dari laporan dan data radar, menunjukkan bahwa tornado menyapu wilayah itu lebih dari satu jam dan melintasi setidaknya 274 kilometer.

Gubernur Mississippi Tate Reeves mengumumkan keadaan darurat di daerah yang terkena dampak. Ia juga menyerukan bantuan medis segara untuk para korban. Dalam konferensi pers, ia memaparkan dampak terbaru tornado yang memporakporandakan wilayahnya itu.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya