Berita

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Wang Wenbin/Net

Dunia

Soal Perintah Penangkapan Putin, China Buka Suara: ICC Harus Hormati Kekebalan Kepala Negara

SELASA, 21 MARET 2023 | 07:41 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Langkah Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) yang mengeluarkan surat perintah penangkapan Presiden Rusia Vladimir Putin, mendapat perhatian  Beijing.

Ketika ditanyai wartawan saat konferensi pers Senin (20/3) terkait keputusan ICC, Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Wang Wenbin menilai keputusan itu seharusnya bisa dihindari.

"ICC harus menjunjung tinggi sikap objektif, menghormati kekebalan kepala negara dari yurisdiksi berdasarkan hukum internasional, menjalankan fungsi dan kekuasaannya dengan hati-hati sesuai dengan hukum, dan menghindari politisasi dan standar ganda," kata Wang, seperti dikutip dari Global Times.


Untuk konflik Ukraina, Wang mengatakan, China selalu berpendapat bahwa dialog dan negosiasi adalah jalan keluar mendasar.

"Masyarakat internasional harus memainkan peran konstruktif dalam penyelesaian krisis secara damai dan berbuat lebih banyak untuk mempromosikan pembicaraan damai, meredakan ketegangan dan menengahi perselisihan," katanya.

Pernyataan Wang bertepatan dengan kunjungan kenegaraan Presiden China Xi Jinping ke Rusia.

Sementara reporter bertanya bagaimana perkembangan terakhir ini akan mempengaruhi kunjungan Presiden Xi, Wang mengatakan bahwa kunjungan tersebut merupakan perjalanan persahabatan, kerja sama, dan perdamaian.

"Presiden Xi akan mengadakan pertukaran pandangan mendalam dengan Presiden Putin tentang hubungan bilateral dan isu-isu utama internasional dan regional yang menjadi kepentingan bersama," katanya.

Wang menegaskan, kedua pemimpin selama pertemuan di Moskow akan mempromosikan demokrasi dalam hubungan internasional, dan berkontribusi pada pembangunan dan kemajuan dunia.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya