Berita

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono (kemeja putih) usai dijamu makan malam Karna Suswandi/Net

Politik

Pesan Mardiono ke Karna Suswandi: Jaga Marwah PPP dan Amanah Rakyat Situbondo

MINGGU, 19 MARET 2023 | 13:29 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kinerja dan inovasi Bupati Situbondo Karna Suswandi dalam memberikan yang terbaik bagi masyarakat, patut dicontoh. Terutama, dalam inovasi menghadirkan program pengentasan kemiskinan.

Hal tersebut disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono usai dijamu makan malam Karna Suswandi di Pendopo Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Sabtu (18/3).

“Saya sudah mendengarkan banyak dari Pak Bupati bahwa program pengentasan kemiskinan dan ketahanan pangan di Situbondo cukup baik, bahkan banyak inovasi baru," ujar Mardiono dalam keterangan tertulis, Minggu (19/3).


Diceritakan Mardiono, Karna menjelaskan program-program seperti program bibit unggul yang menghasilkan panen lebih cepat, yaitu empat kali dalam setahun. Hal itu, katanya, menjadi istimewa karena Karna juga merupakan kader PPP.

Mardiono yang merupakan Utusan Khusus Presiden Bidang Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan itu juga memberi pesan kepada Karna untuk terus menjaga marwah politik PPP dan amanah rakyat Situbondo.

“Di samping sebagai kader PPP yang harus menjaga marwah politik PPP, di lain pihak harus tetap menjaga amanah kedaulatan untuk rakyat Situbondo. Agar beliau terus meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat Situbondo dan mendapat kepercayaan kembali,” tuturnya.

Sementara, Karna Suswandi mengaku senang bisa bersilaturahmi dengan pimpinan partai berlambang kabah itu dalam kegiatan makan malam bersama sebelum peringatan 1 Abad NU dan Harlah Emas ke-50 PPP di Situbondo.

Dia mengaku program bibit unggul yang dijalankannya saat ini dipersembahkan untuk Indonesia yang sejalan dengan jabatan Mardiono.

“Banyak program yang alhamdulillah sesuai dengan jabatan Pak Plt Ketum, dalam rangka menurunkan kemiskinan dan ketahanan pangan. Program bibit unggul ini kami buat dari Situbondo untuk Indonesia,” pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya