Berita

Mahendra Dito, usai diperiksa KPK, Senin (6/2)/RMOL

Hukum

KPK Dikabarkan Amankan Belasan Senjata Api dari Rumah Mahendra Dito

JUMAT, 17 MARET 2023 | 12:02 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Menggeledah kediaman pengusaha Mahendra Dito S alias Dito Mahendra, yang belakangan viral karena memenjarakan artis Nikita Mirzani, tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dibuat terkejut, karena menemukan belasan senjata api.

Sebenarnya penggeledahan dilakukan tim penyidik KPK dalam rangka mengusut dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) mantan Sekretaris Mahkamah Agung (MA), Nurhadi (NHD), Senin (13/3) lalu.

Kediaman Mahendra Dito yang digeledah itu berada di wilayah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

"Informasi yang kami terima betul, ada penggeledahan oleh tim penyidik KPK pada sebuah rumah di Jakarta Selatan," ujar juru bicara Bidang Penindakan dan Kelembagaan KPK, Ali Fikri, kepada Kantor Berita Politik RMOL, melalui pesan singkat, Senin dua pekan lalu.

Sumber Kantor Berita Politik RMOL menyatakan, tim penyidik KPK menemukan dan mengamankan 15 pucuk senjata api dari kediaman Mahendra Dito, dan langsung diamankan dan diserahkan ke Polri untuk ditindaklanjuti.

Sementara itu, Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan, membenarkan adanya temuan KPK tentang belasan senjata api.

"Untuk kasus senjata dilimpahkan ke Polda Metro Jaya. Silakan komunikasi dengan Pak Truno (Kombes Trunoyudo, Kabid Humas Polda Metro Jaya), karena yang menangani kasus itu Polda Metro Jaya," kata Ramadhan, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat pagi (17/3).

Sementara itu Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, hingga berita ini ditulis belum merespons, saat dikonfirmasi terkait temuan senjata api yang telah dilimpahkan dari Mabes Polri ke Polda Metro Jaya.

KPK sendiri hingga kini belum membeberkan temuan hasil penggeledahan di kediaman Mahendra Dito, termasuk soal belasan senjata api.

Mahendra Dito sendiri sebelumnya telah diperiksa sebagai saksi oleh tim penyidik di Gedung Merah Putih KPK, Senin (6/2). Dia didalami soal dugaan aliran uang TPPU Nurhadi. Bahkan Mahendra juga dicecar soal kepemilikan mobil mewah yang sudah disita KPK.

Populer

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

Pria Gagal Nyaleg Sampai Nekat Bunuh Diri Depan MA Brasil

Jumat, 15 November 2024 | 14:03

Ijazah Pesantren Harus Diakui Negara Tanpa Syarat

Jumat, 15 November 2024 | 13:55

Rumah Tokoh Asal Riau Dilelang Bank Gara-gara Debiturnya Ngemplang Kedit

Jumat, 15 November 2024 | 13:54

Indonesia Dorong Pengoptimalan Pemanfaatan IK-CEPA untuk Tingkatkan Kinerja Perdagangan

Jumat, 15 November 2024 | 13:45

Pemprov DKI Pastikan Program Bansos Tak Berkaitan dengan Dukungan Pilkada

Jumat, 15 November 2024 | 13:36

Dipimpin Puan, Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim KPK Tertutup

Jumat, 15 November 2024 | 13:36

Dialog Kebangsaan Hari Pahlawan: Jejak Sejarah Lagu Indonesia Raya dan Inspirasi Membangun Nasionalisme

Jumat, 15 November 2024 | 13:31

Regulasi IPS Biang Kerok Kemurkaan Peternak Sapi Perah

Jumat, 15 November 2024 | 13:19

Permintaan Baterai Naik, Komatsu Jepang Tingkatkan Investasi di AS

Jumat, 15 November 2024 | 13:01

Citra Kejaksaan Bisa Terpuruk Jika Tidak Koreksi Diri

Jumat, 15 November 2024 | 12:59

Selengkapnya