Berita

Direktur Eksekutif Indonesian Public Institute (IPI), Karyono Wibowo/Ist

Politik

Selain Politik, Pertemuan Luhut-Paloh Dimungkinkan Bahas Menkominfo

KAMIS, 16 MARET 2023 | 12:25 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Pertemuan Menko Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, dengan Surya Paloh, bisa jadi juga membahas soal Menteri Komunikasi dan Informatika, Johnny G Plate, yang juga kader Partai Nasdem.

Seperti diketahui, Johnny G Plate sendiri tersangkut kasus dugaan korupsi penyediaan infrastruktur base transceiver station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (Bakti) Kominfo 2020-2022.

Analisa itu disampaikan Direktur Eksekutif Indonesian Public Institute (IPI), Karyono Wibowo, menyikapi pertemuan Luhut dan Surya Paloh.

"Pertemuan itu tentu membahas masalah-masalah politik. Tapi sebelumnya Johnny G Plate kan dipanggil Kejaksaan, kemungkinan dalam waktu dekat juga ada beberapa orang jadi tersangka dalam kasus BTS itu," kata Karyono Wibowo kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (16/3).

Selain menyinggung Johnny G Plate, Karyono tak menampik bahwa persoalan lain yang dibahas tentu mengarah ke urusan politik, soal Capres juga.

Seperti diberitakan, terkait Johnny G Plate, Kejagung sudah memeriksa selama dua kali. Terakhir Rabu (15/3) kemarin.

Pada perkembangan kasus itu, Kejagung mengatakan, adik Johnny G Plate, Gregorius Alex Plate, telah mengembalikan uang senilai Rp 534 juta, yang diduga merupakan fasilitas dari Bakti Kominfo.

Total sudah ada lima tersangka dalam kasus ini, yakni:
1. Direktur Utama Bakti Kemenkominfo berinisial, AAL,
2. Direktur Utama PT Mora Telematika Indonesia, GMS,
3. Tenaga Ahli Human Development UI 2020, YS,
4. Account Director of Integrated Account Department PT Huawei Tech Investment, MA
5. Komisaris PT Solitech Media Synergy, IH.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya