Berita

Gedung Bawaslu/Ist

Politik

Berbekal Putusan PN Jakpus, Pagi Ini Bawaslu Gelar Sidang Gugatan Prima ke KPU

SELASA, 14 MARET 2023 | 09:01 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

. Protes Partai Rakyat Adil Makmur (Prima) kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) karena tak lolos verifikasi administrasi kembali dilayangkan, kali ini ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Prima, Alif Kamal, mengkonfirmasi kebenaran pihaknya menggugat kembali KPU ke Bawaslu, dengan pokok permohonan dugaan pelanggaran administrasi Pemilu.

"Benar, hari ini, jam 8 pagi sidangnya," tutur Alif, saat dihubungi Kantor Berita Politik RMOL, Selasa pagi (14/3).


Dia juga menjelaskan, salah satu penguat gugatan Prima kali ini ada pada hasil proses hukum yang dilakukan di luar peradilan Pemilu, yakni putusan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (PN Jakpus).

Putusan PN Jakpus atas gugatan perdata Prima pada Desember tahun lalu, intinya dikabulkan seluruhnya. Karena KPU dinilai melakukan kerja-kerja tidak teliti, sebagaimana didalilkan Prima.

"Itu (putusan PN Jakpus) yang jadi bahan gugatan kami ke Bawaslu," tukasnya.

Alif juga menyampaikan, elite Prima akan menghadiri sidang perdana yang akan digelar Bawaslu hari ini. "Yang hadir Sekjen, Dominggus Oktavianus," tambahnya.

Sidang gugatan dugaan pelanggaran administrasi yang dilayangkan Prima pagi ini agendanya mendengar pokok pelaporan dan jawaban terlapor.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya