Berita

Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno/RMOL

Politik

Seperti Jokowi-Maruf, Duet Ganjar Pranowo-Prabowo Bisa jadi Pasangan Tidak Pandang Senioritas

MINGGU, 12 MARET 2023 | 22:47 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Seperti pasangan Joko Widodo dan Maruf Amin pada Pemilu 2019, duet Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto akan menjadi pasangan yang tidak memandang soal siapa lebih senior jika terwujud pada Pemilu 2024 nanti.

Dikatakan Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno, dalam prinsip politik kekinian, senioritas bukan lagi menjadi penghalang untuk memasangkan tokoh menjadi capres dan cawapres.

"Kalau Pak Prabowo lebih senior memang tidak bisa dibantah,tetapi di pilpres kita 2014 dan 2019, Jokowi juga memiliki cawapres yang lebih senior. Yakni Pak JK dan Ma'ruf Amin," ujar Adi kepada wartawan, Minggu (12/3).

Dalam pandangan akademisi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah itu, kondisi Ganjar pun serupa dengan Jokowi kala pilpres lalu. Yakni, memiliki elektabilitas lebih tinggi dari Jusuf Kalla ataupun Maruf Amin. Saat ini, Ganjar meraih elektabilitas lebih tinggi dari Prabowo Subianto di beberapa survei.

Oleh karena itu, lanjut Adi, partai pendukung tentu akan melihat elektoral tertinggi personal untuk dijadikan capres. Terutama PDIP tempat Ganjar bernaung dan Gerindra di mana Prabowo adalah Ketua Umum.

"Bila PDIP nanti umumkan capresnya Ganjar Pranowo, maka jelas PDIP secara elektabilitas juga lebih tinggi dari Gerindra sehingga tidak mungkin Ganjar dijadikan cawapres," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya