Berita

Rizal Ramli/Net

Politik

Transaksi Mencurigakan di Kemenkeu Rp 300 T, RR: Mahfud MD Ambil Tindakan Dong, Jangan jadi Analis Doang

JUMAT, 10 MARET 2023 | 22:28 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pengungkapan dugaan korupsi di Kementerian Keuangan oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud MD, dinilai percuma karena hanya bernarasi menyebut angka yang tidak jelas sumbernya.

“Memang luar biasa angkanya. Rakyat kita kagetlah, gila, transaksi enggak jelas Rp 300 triliun!” ujar begawan ekonom, Rizal Ramli, dalam podcast Realita TV, yang diunggah Jumat (10/3).

Namun, mantan Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Industri (Menko Ekuin) ini menyayangkan, Mahfud MD hanya memberikan informasi yang mentah tentang uang Rp 300 triliun yang tidak jelas sumbernya, dan beredar di orang-orang Kemenkeu.

“Saya bingung, (seharusnya) kalau sudah ada case kaya gitu diambil tindakan dong. Pak Mahfud sebagai Menko Polhukam jangan jadi analis doang dong yang menyebarkan berita. Ambil tindakan dong,” ketusnya.

Lebih dari itu, mantan Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog) ini memandang seharusnya Mahfud MD bisa lebih dalam menelusuri permasalahan tersebut.

“Sebagai Menko Polhukam, dari Rp 300 triliun itu mana yang betul-betul mencurigakan (sebagai) uang korupsi, sikat dong. Jangan hanya pidato naikin popularitas doang,” tambah Rizal Ramli. 

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Jaksa KPK Ungkap Keterlibatan Orang Tua Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor dalam Kasus Gazalba Saleh

Senin, 06 Mei 2024 | 13:05

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jokowi Keluhkan Peredaran Uang yang Semakin Kering, Ekonom: Akibat Utang yang Ugal-ugalan

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:05

Butuh 35.242 Dukungan bagi Calon Perseorangan Maju di Pilwalkot Cimahi

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:01

Kemendag Amankan Satu Kapal Tanpa Kelengkapan Dokumen Impor di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:58

Mardani Dukung Sikap Oposisi Ganjar: Itu Ksatria!

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:55

Google Pixel 8A Resmi Dirilis, Dibanderol Mulai Rp8 Jutaan

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:44

Wakapolda Aceh Armia Fahmi Daftar Bacalon Bupati Atam Lewat Nasdem

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:39

Pakar: Sosok Menkeu yang Baru Baiknya Berlatar Belakang Teknokrat Dibandingkan Politisi

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:33

Satgas Catur Bais TNI Berhasil Gagalkan Penyelundupan Pakaian Bekas di Sebatik

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:32

Militer Taiwan Bersiap Hadapi Ancaman China Jelang Pelantikan Presiden

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:31

BTN Relokasi Kantor Cirebon

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:09

Selengkapnya