Berita

Jajaran pengurus PKS dan Demokrat pendukung Anies Baswedan di Jatim terus menjalin komunikasi intensif/RMOLJatim

Politik

Terus Jalin Komunikasi, 3 Parpol Pendukung Anies di Jatim Segera Rancang Strategi Pemenangan

RABU, 08 MARET 2023 | 09:08 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Partai pendukung bakal calon presiden Anies Baswedan di Jatim mulai menjalin komunikasi intensif pascadeklarasi dukungan Partai Demokrat untuk mantan Gubernur DKI tersebut Kamis lalu (2/3).

Senin malam (6/3), DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jatim bertamu ke DPD Partai Demokrat Jatim di Rumah AHY Jalan Jemursari Surabaya. Sebelumnya, pengurus DPW Partai Nasdem Jatim juga bertamu ke kantor DPW PKS Jatim.

Pertemuan lebih dari satu jam tersebut, menurut Ketua DPD Partai Demokrat Jatim Emil Elestianto Dardak, berlangsung cukup hangat.


"Kami pimpinan parpol di Jatim sebenarnya cukup dekat dan solid. InsyaAllah dengan momentum ini, kami akan semakin dekat," ucapnya, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (7/3).

Dalam waktu dekat, 3 partai pendukung Anies di Jatim (Nasdem, Demokrat, PKS) akan melakukan pertemuan lebih serius untuk membahas pemetaan dan langkah strategis memenangkan Anies pada Pilpres 2024 mendatang.

Emil berharap, kedekatan 3 partai pengusung Anies di Jatim menjadi inspirasi pengurus partai hingga di tingkat kabupaten dan kota untuk melakukan hal yang sama.

"Semoga ini ditindaklanjuti oleh pimpinan parpol di tingkat daerah," ujarnya.

Sementara Ketua DPW PKS Jatim, Irwan Setiawan menyebut, selain bersilaturahim, dalam pertemuan tersebut juga disinggung tentang langkah kolaborasi yang strategis untuk pemenangan Anies sebagai capres di Pemilu 2024.

"Soal nama cawapres, sesuai kesepakatan akan diserahkan kepada capresnya," terang Irwan.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya