Berita

Menteri Keamanan Israel, Itamar Ben-Gvir/Net

Dunia

Selama Ramadhan, Israel Minta Polisi Tetap Hancurkan Rumah Warga Palestina yang Ilegal

SELASA, 07 MARET 2023 | 00:39 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Meski bulan Ramadhan akan segera tiba, Israel akan tetap melanjutkan penghancuran rumah warga Palestina yang dibangun secara ilegal.

Hal tersebut berdasarkan perintah langsung dari Menteri Keamanan Israel, Itamar Ben-Gvir, yang meminta polisi tetap melanjutkan penghancuran rumah-rumah ilegal di Yerusalem Timur.

Berdasarkan laporan yang dimuat Anadolu Agency pada Senin (6/3), dalam beberapa tahun terakhir, biasanya Israel tidak melakukan penghancuran rumah selama bulan Ramadhan, untuk menghindari ketegangannya dengan Palestina.

Menurut laporan dari surat kabar Israel, Yedioth Ahronoth, kepolisian sendiri juga telah mengingatkan pemimpinnya itu untuk tidak melanjutkan penghancuran rumah-rumah warga.

"Polisi Israel telah memperingatkan Ben-Gvir bahwa bulan puasa Ramadhan bisa sangat tidak stabil karena sudah mencapai batasnya di tengah ketegangan di Tepi Barat yang diduduki," tulis surat kabar itu.

Akan tetapi saat ini, menteri keamanan yang memiliki pandangan sayap kanan itu, tetap memerintahkan pasukannya untuk melanjutkan penghancuran rumah tersebut, yang telah menimbulkan banyak kekhawatiran.

Pada November 2022, Presiden Israel Isaac Herzog sendiri telah memperingatkan dalam audio yang bocor bahwa "seluruh dunia khawatir" tentang pandangan sayap kanan Ben-Gvir, yang akan semakin memicu ketegangan antara Israel dan Palestina.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya