Berita

Saiful Anam/Ist

Politik

Enam Kali Depo Pertamina Terbakar, Dirut Nicke Layak Copot

SENIN, 06 MARET 2023 | 08:09 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Direktur Utama PT Pertamina, Nicke Widyawati, harus segera dicopot. Sejak ia menjabat, sudah enam kali Depo milik BUMN itu terbakar.

Menurut Direktur Pusat Riset Politik, Hukum dan Kebijakan Indonesia (PRPHKI), Saiful Anam, Nicke harus bertanggung jawab atas kebakaran Depo Pertamina di Plumpang, hingga menimbulkan banyak korban jiwa dan luka-luka, hingga materiil.

"Ini akumulasi, sudah 6 kali Depo Pertamina terbakar, tapi hingga kini tidak jelas pertanggungjawabannya," tegas Saiful, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (6/3).

Akademisi Universitas Sahid Jakarta itu menilai, Nicke harus diberi punishment. Jika tidak, publik dapat menduga bahwa Nicke merupakan titipan dari orang kuat di negeri ini.

"Saya kira Dirut dapat dicopot segera. Tidak tanggung-tanggung, taruhannya nyawa manusia, dan tidak sedikit," kata Saiful.

Kebakaran Depo yang sudah enam kali di era Nicke jelas membuat publik resah. Bahkan, selain merugikan masyarakat, juga mengurangi performa kinerja Pertamina.

"Bahkan, kalau terus-menerus dibiarkan akan semakin menggerus keuntungan yang diperoleh Pertamina, yang pada akhirnya rakyat terkena dampak, harga BBM naik," pungkas Saiful.

Kebakaran Depo Pertamina era Nicke tercatat sudah enam kali, yakni kilang minyak Balongan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, pada 29 Maret 2021; kilang di Cilacap pada 11 Juni 2021 dan 13 November 2021, kilang minyak di Balikpapan, Kalimantan Timur pada 4 Maret 2022 dan 15 Mei 2022; serta kilang minyak di Plumpang, Jakarta Utara, 3 Maret 2023.

Populer

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Beredar Kabar Sekda DKI Jakarta Diganti

Jumat, 08 November 2024 | 15:43

UPDATE

Hartanya Disorot Publik, KPK Bakal Cek LHKPN Uya Kuya

Kamis, 14 November 2024 | 07:58

Trump Bikin Heboh, Tunjuk Matt Gaetz sebagai Calon Jaksa Agung

Kamis, 14 November 2024 | 07:47

Garuda Indonesia Tambah Frekuensi Penerbangan ke Singapura

Kamis, 14 November 2024 | 07:33

Menteri Ekonomi Kreatif Ajak Stakeholder Dukung Ekraf Sebagai Mesin Baru Pertumbuhan Indonesia

Kamis, 14 November 2024 | 07:19

Wall Street Ditutup Bervariasi Usai Rilis Kenaikan Inflasi AS, Dow dan S&P 500 Naik Tipis

Kamis, 14 November 2024 | 07:05

Gara-gara Tom Lembong, Kejagung Kejedot Tiang

Kamis, 14 November 2024 | 06:30

Antisipasi Banjir saat Pencoblosan, Pemprov DKI Gandeng BMKG

Kamis, 14 November 2024 | 06:04

Lawan Jepang, Timnas Garuda Diyakini Bisa Beri Perlawanan

Kamis, 14 November 2024 | 05:47

Marak Penipuan, Polisi Imbau Pemilik BRI Link Waspada

Kamis, 14 November 2024 | 05:32

Tenaga Honorer Desa Nyambi Kelola Situs Porno

Kamis, 14 November 2024 | 05:02

Selengkapnya