Berita

Kebakaran hebat terjadi di Jalan Tanah Merah Bawah RT012/ RW09, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara/Net

Nusantara

Pertamina Patra Niaga: Asal Api dari Pipa Penerimaan BBM di Integrated Terminal Plumpang

JUMAT, 03 MARET 2023 | 21:50 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Pipa penerimaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di Integrated Terminal BBM Jakarta, Plumpang, Jakarta Utara, menjadi penyebab kobaran api hebat terjadi pada Jumat malam (3/3).

Hal tersebut dikonfirmasi oleh Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat, Eko Kristiawan saat dihubungi Kantor Berita Politik RMOL.

Saat ini, dikatakan Eko, pihak pemadam kebakaran tengah berupaya memadamkan api dan dibantu petugas lain mengevakuasi warga untuk menjauh dari lokasi kebakaran.

Menurut data yang diperoleh redaksi, terdapat 31 unit mobil pemadam kebakaran dengan 135 orang personel.

"Saat ini sedang dilakukan upaya penanggulangan dan evakuasi pekerja maupun warga di sekitar lokasi berkoordinasi dengan seluruh pihak terkait," kata Eko.

Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat pun berjanji akan memberikan upaya maksimal dalam penanggulangan insiden ini.

Kebakaran hebat terjadi di Jalan Tanah Merah Bawah RT012/ RW09, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, tidak jauh Komplek Depo Pertamina.

Kebakaran ini diduga berasal dari pipa bensin Pertamina yang tersambar petir saat hujan.

Akibat kebakaran ini, aliran listrik di sekitar lokasi dilaporkan telah dipadamkan.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

SPS Aceh Dinobatkan sebagai SPS Provinsi Terbaik 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:53

Hari Ini Nasdem Muara Enim Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wabup

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:36

Prof Sugianto Janjikan Netralitas ASN pada Pilkada 2024 kalau Ditunjuk jadi Pj Bupati

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:14

Teriakan "Ijeck Gubernur" Menggema di Syukuran Kosgoro 1957 Sumut

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:58

Dihiasi 2 Penalti, Bayern Vs Madrid Berakhir 2-2

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:46

Dai Kondang Ustaz Das'ad Latif Masuk Daftar Kandidat Nasdem untuk Pilwalkot Makassar

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:22

Jelang Pilkada, Pj Gubernur Jabar Minta Seluruh ASN Jaga Netralitas

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:58

Ekonomi Pakistan Semakin Buruk

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:37

Kader PKB Daftar sebagai Bacabup Aceh Besar lewat Demokrat

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:29

Ngaku Punya Program Palembang Bebas Banjir, Firmansyah Hadi Daftar di PDIP

Rabu, 01 Mei 2024 | 02:31

Selengkapnya