Berita

Pemimpin kelompok militan Allied Democratic Forces (ADF), Seka Musa Baluku/Net

Dunia

AS Buat Sayembara, Berani Bayar Rp 76 Miliar untuk Tangkap Bos Militan ADF Kongo

JUMAT, 03 MARET 2023 | 18:06 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Amerika Serikat (AS) akan memberikan hadiah sebesar 5 juta dolar AS atau setara dengan Rp 76 miliar bagi siapa saja yang berhasil menangkap pemimpin kelompok militan Allied Democratic Forces (ADF), Seka Musa Baluku.

Kedutaan Besar AS di ibukota Kongo, Kinshaha, mengumumkan sayembara tersebut, di tengah meningkatnya gejolak kekerasan ADF di Republik Demokratik Kongo dan Uganda.

Menurut data dari Kementerian Luar Negeri AS, Baluku merupakan warga negara Uganda berusia sekitar 40-an tahun.

Baluku dan kelompoknya dituduh membunuh, melukai, memperkosa, dan melakukan kekerasan seksual, serta terlibat dalam penculikan warga sipil, termasuk anak-anak di Kongo dan Uganda.

Dimuat The Defense Post, militan ADF terus melakukan serangan mematikan di Kongo bagian timur, khususnya di provinsi tetangga Kivu Utara dan Ituri.

Pada 15 Januari lalu, anggota ADF meledakkan sebuah bom di sebuah gereja di Kivu Utara yang menewaskan sedikitnya 14 orang dan melukai 63 lainnya.

Presiden Kongo Felix Tshisekedi menempatkan Kivu Utara dan Ituri dalam keadaan terkepung pada tahun 2021 dan mengerahkan personel militer serta polisi untuk membendung kekerasan.

Kongo dan Uganda juga melancarkan serangan bersama di tahun itu untuk mengusir ADF, tetapi tindakan tersebut sejauh ini masih gagal.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

Jaksa KPK Ungkap Keterlibatan Orang Tua Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor dalam Kasus Gazalba Saleh

Senin, 06 Mei 2024 | 13:05

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Sore Ini KPK Umumkan Penahanan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor

Selasa, 07 Mei 2024 | 14:57

UPDATE

Ibu Negara Belanja

Jumat, 17 Mei 2024 | 01:58

TNI-Polri Siapkan 3 Ring Pengamanan di KTT WWF ke-10

Jumat, 17 Mei 2024 | 01:40

Konektivitas Ekonomi Indonesia dan Malaysia Perlu Diperluas

Jumat, 17 Mei 2024 | 01:18

Tagar Bea Cukai Terbaik Dituding Warganet Ulah Buzzer

Jumat, 17 Mei 2024 | 00:58

UMKM Mitra Binaan Pertamina Dikunjungi Ibu Negara

Jumat, 17 Mei 2024 | 00:38

Cak Imin: Mosok Jurnalisme Hanya Copy Paste Press Release?

Jumat, 17 Mei 2024 | 00:12

Pertamina Jamin Ketersediaan Avtur Penerbangan Haji 2024 Aman

Kamis, 16 Mei 2024 | 23:45

Pembegal Casis Polri Berhasil Diringkus, 1 Orang Mati Ditembak

Kamis, 16 Mei 2024 | 23:18

WNA Australia Buronan BNN Tertangkap di Filipina

Kamis, 16 Mei 2024 | 23:17

KontraS Sumut: Polda Sumut Harus Mengusut Dugaan Penyiksaan Warga Oleh Penyidik Polresta Deli Serdang

Kamis, 16 Mei 2024 | 22:36

Selengkapnya