Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Polisi Irlandia Tangkap Tersangka Keenam Kasus Penembakan Aparat di Omagh

SENIN, 27 FEBRUARI 2023 | 06:11 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Polisi berhasil menangkap tersangka keenam dalam kasus percobaan pembunuhan seorang perwira senior di Omagh, Irlandia Utara.

Tersangka, pria berusia 71 tahun, ditangkap berdasarkan Undang-Undang Terorisme pada Sabtu tengah malam, menurut keterangan Layanan Polisi Irlandia Utara (PSNI), Minggu (26/2).

Sekelompok orang melakukan aksi penembakan pada Rabu malam (22/2) di sebuah pusat olahraga di Omagh, County Tyrone. Serangan brutal itu menyasar Kepala Detektif Inspektur John Caldwell yang pada saat itu sedang melatih tim sepak bola remaja dan polisi.

Dua pelaku menembak Caldwell di depan puteranya yang masih kecil. Caldwell yang roboh dan bersimbah darah segera dilarikan ke rumah sakit dan sampai saat ini dilaporkan masih dalam keadaan kritis.

Para penyerang kemudian kabur dengan mobil kecil berwarna gelap, yang belakangan ditemukan terbakar di Jalan Ra Colpa, di luar Omagh.
Lima tersangka lainnya, semua pria, telah ditangkap sehubungan dengan serangan tersebut. Polisi mengatakan, pelaku keenam yang baru ditangkap ini akan segera diinterogasi.

Serangan Rabu tidak saja mengejutkan masyarakat setempat, tetapi juga penjuru Irlandia. Lebih dari seribu orang berbaris untuk menuntut diakhirinya kekerasan paramiliter di Irlandia Utara.

Mereka juga menyerukan dukungan kepada para polisi yang sering menjadi target serangan sambil membawa poster yang bertuliskan jangan sampai ada serangan lain, kami "bersatu melawan kekerasan paramiliter".
Jalan utama Omagh terhenti pada Sabtu. Massa berkumpul di depan gedung pengadilan untuk menunjukkan solidaritas terhadap apa yang menimpa Caldwell.

Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Soal Olok-olok Partai Gelora, MKD Sudah Periksa Pelapor Mardani

Jumat, 14 Maret 2025 | 05:38

Ronaldo Mundur dari Pencalonan Presiden CBF, Ini Alasannya

Jumat, 14 Maret 2025 | 05:20

12.104 Personel dan 167 Pos Disiapkan Polda Sumut untuk Pengamanan Idulfitri

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:59

Soal Penggeledahan Kantor bank bjb, Dedi Mulyadi: Ini Hikmah untuk Berbenah

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:46

Redam Keresahan Masyarakat Soal MinyaKita, Polres Tegal Lakukan Sidak

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:35

Polemik Pendaftaran Cabup Pengganti, Ini yang Dilakukan KPU Pesawaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:17

PHK Jelang Lebaran Modus Perusahaan Curang Hindari THR

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:59

Dapat Tawaran Main di Luar Negeri, Shafira Ika Pilih Fokus Bela Garuda

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:39

Mendagri Soroti Jalan Rusak dan Begal saat Rakor Kesiapan Lebaran di Lampung

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:26

Siapkan Bantuan Hukum, Golkar Jabar Masih Sulit Komunikasi dengan Ridwan Kamil

Jumat, 14 Maret 2025 | 02:33

Selengkapnya