Berita

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Irjen Wahyu Widada/Net

Presisi

Dipromosikan, Irjen Wahyu Widada Jabat Kabaintelkam

MINGGU, 26 FEBRUARI 2023 | 15:22 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Kepolisian Republik Indonesia (Polri) kembali melakukan mutasi terhadap sejumlah jajarannya yang merupakan Perwira Tinggi (Pati) dan Perwira Menengah (Pamen). Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi berkaitan dengan pergantian personel yang memasuki masa pensiun hingga promosi.

Mutasi ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolri dengan nomor ST/498/II/KEP/2023 tertanggal 26 Februari 2023 yang ditandatangani Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono.

Teranyar, Kabaintelkam Polri Komjen Ahmad Dofiri dimutasi ke posisi barunya sebagai Inspektorat Pengawasan Umum atau Irwasum Mabes Polri. Posisi Irwasum terakhir diisi oleh Komjen Agung Budi Martoyo yang kini ditunjuk menjadi Pati Itwasum Polri dalam rangka pensiun.


Sementara Kepala Badan Intelijen dan Keamanan (Kabaintelkam) yang baru diisi oleh Irjen Wahyu Widada yang sebelumnya mengisi jabatan As SDM Kapolri.

Dengan rotasi ini, otomatis pangkat Wahyu akan dinaikkan menjadi Komisaris Jenderal (Komjen) atau jenderal bintang 3. Posisi Wahyu di As SDM Kapolri diisi oleh Irjen Dedi Prasetyo.

Sedangkan posisi Kadiv Humas yang ditinggalkan Dedi akan diisi oleh Brigjen Sandi Nugroho yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Biro Jianstra SSDM Polri.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya