Berita

Coaching clinic Taekwondo Poomsae di arena latihan bela diri Dojang 88, Jakarta Timur/Ist

Olahraga

Gandeng Peraih Emas Asian Games 2018, AFD Academy Gelar Coaching Clinic Taekwondo Poomsae

SELASA, 07 FEBRUARI 2023 | 13:23 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Lembaga edukasi olahraga Abi Fisik Development (AFD) Academy menggelar coaching clinic Taekwondo Poomsae di arena latihan bela diri Dojang 88, Jakarta Timur dengan melibatkan peraih medali emas taekwondo di Asian Games 2018, Defia Rosmaniar.

CEO AFD Academy, Abi Hasbullah menuturkan, coaching clinic tersebut mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat untuk ikut berlatih. Untuk itu, ia menilai kegiatan tersebut perlu dilanjutkan dengan materi khusus dan lebih spesifik, yakni fokus pada disiplin poomsae.

"Tentunya dengan muatan materi yang spesifik dan berisi formula yang tepat dalam membuat program latihan bagi atlet taekwondo poomsae melalui metode T2B yang tersusun secara sistematis dengan sumber analisis olahraga," kata Abi dalam keterangannya, Selasa (7/2).

Sementara itu, Defia Rosmaniar merasa senang dengan semangat para peserta yang mengikuti coaching clinic. Ia yakin dengan tingginya antusiasme masyarakat terhadap taekwondo akan mampu melahirkan bakat-bakat muda yang menjanjikan.

"Inisiatif seperti AFD Academy dan Dojang 88 sangat penting untuk diapresiasi dan didukung agar kesempatan untuk menemukan dan melatih talenta baru taekwondo di Indonesia semakin terbuka sehingga mampu bersaing di kancah dunia," sambung Defia.

Selain coaching clinic ini, AFD Academy juga melaksanakan program kursus taekwondo prestasi dan latihan fisik bekerja sama dengan Dojang 88.

Kepala Pelatih Dojang 88, Hardi Firman menuturkan, acara tersebut mendapatkan atensi luar biasa dari berbagai klub yang hadir, antara lain RTC, WRS, JTS, Cilandak, STC Bogor, Macan Timur, Acawala, Bulungan dan JF Dettac.

"Ke depan kolaborasi seperti ini perlu terus dikembangkan untuk memastikan makin meningkatnya prestasi taekwondo Indonesia khususnya nomor poomsae," tutup Hardi.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya