Berita

Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei/Net

Dunia

Peringati Revolusi Islam 1979, Pemimpin Tertinggi Iran Ampuni Puluhan Ribu Tahanan

SENIN, 06 FEBRUARI 2023 | 16:57 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei telah mengampuni puluhan ribu tahanan, termasuk mereka yang ditahan selama demonstrasi anti-pemerintah baru-baru ini.

Kantor berita IRNA pada Minggu (5/2) menyebut grasi tersebut diberikan oleh Khamenei dengan syarat, yaitu tidak akan berlaku bagi warga negara ganda yang ditahan di Iran.

Grasi juga tidak berlaku bagi mereka yang dituduh korupsi. Sementara beberapa demonstran anti-pemerintah, termasuk empat orang yang telah dieksekusi, mendapatkan dakwaan tersebut.


Mereka yang dituduh sebagai mata-mata atau berafiliasi dengan kelompok yang memusuhi Iran tidak akan diampuni.

Adapun grasi diberikan Khamenei untuk memperingati Revolusi Islam pada 1979.

"Tentu saja, mereka yang tidak menyatakan penyesalan atas tindakan mereka dan memberikan komitmen tertulis untuk tidak mengulangi tindakan tersebut, tidak akan diampuni," kata Wakil Ketua Pengadilan Sadeq Rahimi, seperti dikutip The Arab.

Mengutip kantor berita HRANA, sekitar 20 ribu orang telah ditangkap sehubungan dengan aksi demonstrasi yang dipicu oleh kematian Mahsa Amini, seorang wanita Kurdi yang meninggal dalam tahanan polisi moral pada September lalu.

Kelompok-kelompok HAM mengatakan lebih dari 500 orang telah tewas dalam demonstrasi, termasuk 70 anak di bawah umur.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya