Berita

Kotak berisi vaksin Moderna Covid-19 disiapkan untuk dikirim ke pusat distribusi McKesson di Olive Branch, Mississippi, AS 20 Desember 2020/Net

Dunia

Senator AS Minta Moderna Tidak Naikkan Harga Vaksin Covid-19

RABU, 11 JANUARI 2023 | 06:59 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Rencana produsen vaksin Moderna untuk menaikkan harga vaksin Covid-19 mendapat tanggapan dari Senator AS, Bernie Sanders.

Lewat surat yang ditujukan kepada Chief Executive Moderna Stephane Bancel, Sanders meminta perusahaan untuk menghentikan niatnya, dengan mengatakan kenaikan harga dapat membuat vaksin tersebut menjadi sulit dijangkau oleh jutaan orang Amerika.

Sanders mengatakan dalam suratnya bahwa menaikkan harga akan sangat mengerikan setelah pemerintah Amerika menyediakan sekitar 1,7 miliar dolar AS untuk untuk mendanai pengembangan vaksin.


“Seperti yang Anda ketahui, pemerintah federal, selama bertahun-tahun, telah mendukung Moderna di setiap langkah sejak 2013 ketika perusahaan Anda dilaporkan hanya memiliki tiga karyawan. Sekarang, di tengah krisis kesehatan masyarakat yang terus berlanjut dan defisit federal yang terus meningkat, ini bukan waktunya bagi Moderna untuk menaikkan harga vaksin ini empat kali lipat,” tulis Sanders, yang akan menjadi ketua Senat Kesehatan, Pendidikan, Perburuhan, dan Pensiun akhir bulan ini.

"Itu tidak bisa diterima," tambahnya.

Sebelumnya Bancel mengatakan kepada Wall Street Journal pada Senin bahwa Moderna sedang mempertimbangkan untuk mengenakan biaya 110 hingga 130 dolar AS per dosis untuk vaksin buatannya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya