Berita

Walikota Medan Bobby Nasution/Net

Nusantara

Dukung Bobby Tolak LGBT, Pelita Sumut Juga Minta Aparat Serius Berantas Pekat

SENIN, 02 JANUARI 2023 | 19:20 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Ketua DPW Pelita Khairi Amri mengapresiasi ketegasan Walikota Medan Bobby Nasution yang tidak memberikan ruang bagi LGBT di Kota Medan.

Menurut Kairi Amri, apa yang disampaikan oleh Bobby bahwa LGBT sangat merusak tatanan hidup sosial dan memicu murka Tuhan YME, seperti yang telah digambarkan pada zaman nabi Luth.  

“Oleh karna itu, senang atau tidak senang, sepantasnya kita mendukung pernyataan Walikota Medan ini, untuk menghadang azab Allah yang datang. Dan tidak ada satu ajaran agama manapun yang menerima perilaku LGBT tersebut,” kata Khairi Amri dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin (2/1).


Namun menurut Amri, tidak hanya LGBT yang menjadi persoalan di Kota Medan. Ada banyak kemaksiatan lain yang perlu menjadi perhatian dan sampai saat ini masih merajalela seperti prostitusi, judi, minuman keras dan narkoba yang masih bebas di Kota Medan.  

Oleh karena itulah, Amri berharap agar Bobby sebagai Walikota bersama ulama, ustaz, pendeta serta tokoh masyarakat dan agama lainnya bisa memberikan pemahaman kepada masyarakat di Kota Medan agar menjauhkan hal-hal yang bersifat maksiat.

“Aparat keamanan juga harus jujur, dalam memberantas penyakit masyarakat (pekat) ini, jangan sampai menjadi tempat lahan bisnis, masyarakat juga dituntut kerjasamanya dengan pemerintah setempat dalam menanggulangi kemaksiatan ini,” demikian Khairi Amri.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya