Berita

Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Fadli Zon/Net

Politik

Giliran Fadli Zon Anggap Usulan Megawati Tidak Prinsipil

KAMIS, 22 SEPTEMBER 2022 | 15:53 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Usulan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri agar nomor urut partai politik (Parpol) peserta Pemilu 2024 dinilai tidak urgent dan prinsipil.

Demikian ditegaskan Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Fadli Zon kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (22/9).

“Menurut saya tidak ada yang urgent. Tidak prinsipil itu sih,” tegas Fadli.

Menurut Fadli, pihaknya tidak mempermasalahkan nomor urut partai yang lama maupun yang baru alias akan diundi lagi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

“Kan masalahnya enggak semua yang lama masih ada ya. Atau beda, atau urutan baru, enggak masalah,” kata Ketua BKSAP DPR RI ini.

Adapun, mengenai alasan Megawati untuk menghemat anggaran agar nomor urut partai tidak diubah lagi, Fadli menilai, hal itu bukanlah hal yang prinsipil.

“Kalau atribut-atribut yang lalu mestinya udah abis 3 tahun lalu. Kecuali ada simpanan. Kalau menurut saya sebaiknya ikuti aturan dan kebiasaan yang ada. Tidak prinsipil itu sih,” pungkasnya.

Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri mengusulkan kepada penyelenggara Pemilu agar nomor urut partai politik peserta Pemilu 2019 tak diubah untuk Pemilu 2024 dan berikutnya. Jika usul ini diterima dan diterapkan kata dia maka akan membantu Parpol tidak melakukan pemborosan.

“Suatu saat ke depannya nomor itu kepegang terus. Tentunya dari sisi pendidikan pembelajaran kepada rakyat, rakyat itu kan nantinya sudah pasti bertanya-tanya. Usulan ini kalau saya lihat prinsip sangat bisa dimengerti," kata Megawati.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya