Berita

Unjuk rasa mahasiswa menolak kenaikan harga BBM di depan Gedung DPRD Kota Bandar Lampung/RMOLLampung

Politik

Geruduk DPRD Bandar Lampung, Mahasiswa Tolak Kenaikan BBM dan PSN Ditunda

KAMIS, 08 SEPTEMBER 2022 | 16:37 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Puluhan mahasiswa dari berbagai organisasi kemasyarakatan dan pemuda (OKP) menggelar unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM di depan Gedung DPRD Kota Bandar Lampung, Kamis (8/9).

Salah satu orator menegaskan, kedatangan mereka untuk aksi damai dan tidak anarkis. Hal ini dilakukan untuk mencerminkan intelektual dalam menyampaikan keluhan masyarakat.

"Kita hanya ingin silaturrahim ke DPRD Bandar Lampung untuk menyampaikan aspirasi masyarakat," ujarnya seperti diberitakan Kantor Berita RMOLLampung.

Sementara itu, Ketua IMM Bandar Lampung, Muhammad Tahta yang hadir di tengah massa aksi, mengaku ada lima tuntutan massa aksi, yakni meminta pemerintah untuk mengusut tegas mafia migas.

"Kita juga mendesak pemerintah untuk menyalurkan bantuan secara tepat sasaran, serta mendesak untuk mengendalikan bahan pokok agar stabil," jelasnya.

Termasuk juga, untuk menunda proyek strategis nasional yang tidak pro-rakyat dan dialihkan ke subsidi BBM. Serta meminta pemerintah untuk mengoptimalkan pajak negara dengan distribusi sepenuhnya untuk rakyat.

"Kami minta Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bisa mengawal tuntutan kami. Jika tetap tak diizinkan berdialog dengan perwakilan dewan, kami akan gelar aksi lebih besar lagi," tandasnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Mau Perang Tapi Kere, Bagaimana?

Senin, 15 April 2024 | 12:34

UPDATE

Polri Launching 2 Tim Bola Voli Jelang Turnamen Proliga 2024

Rabu, 24 April 2024 | 03:18

Prabowo-Gibran Harus Fokus Kembangkan Ekonomi Berbasis Kelautan

Rabu, 24 April 2024 | 02:58

Pria Paruh Baya Pemeras Minimarket Diringkus Polisi di Cengkareng

Rabu, 24 April 2024 | 02:39

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Pertamina di Hannover Messe 2024

Rabu, 24 April 2024 | 01:58

Kolaborasi Pertamina dan Polri Mengedukasi Masyarakat Lewat Publikasi

Rabu, 24 April 2024 | 01:41

Diduga Nistakan Agama, TikTokers Galih Loss Berurusan dengan Polisi

Rabu, 24 April 2024 | 01:21

Airlangga: Respons Pasar Modal Positif Terhadap Putusan MK

Rabu, 24 April 2024 | 00:57

KAI Commuters Catat 20 Juta Penumpang Gunakan KRL Selama Lebaran

Rabu, 24 April 2024 | 00:34

Airlangga Bersyukur Didukung Satkar Ulama Pimpin Golkar Hingga 2029

Rabu, 24 April 2024 | 00:13

Selengkapnya