Berita

Kapal kargo MV MAIA-I/Net

Dunia

Berisi Senjata, Kapal Kargo Rusia Disita India

RABU, 20 JULI 2022 | 10:43 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Sebuah kapal kargo Rusia, MV MAIA-I, yang berisikan senjata telah ditahan di pelabuhan Cochin, India atas perintah dari Pengadilan Tinggi Kerala.

Menurut laporan media lokal yang dikutip Anadolu Agency pada Selasa (19/7), senjata yang dibawa ditujukan untuk Angkatan Laut India.

Pengadilan Kerala dilaporkan telah memerintahkan agar MV MAIA-I ditangkap karena gagal membayar biaya bahan bakar sekitar 23.500 dolar AS kepada perusahaan Estonia, Bunker Partner OU.

Kendati begitu, pengadilan mengizinkan kapal untuk membongkar muatan saat ditahan, mengingat senjata yang dibawa ditujukan untuk Angkatan Laut India.

Saat ini Kedutaan Besar Rusia di New Delhi telah meminta penjelasan dari Kementerian Luar Negeri India.

"Kami juga telah meminta kementerian untuk memastikan kepatuhan tanpa syarat terhadap hak-hak pemilik kapal dan awak Rusia," kata kedutaan.

Perintah dari pengadilan muncul setelah Bunker Partner OU mengajukan gugatan.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya