Berita

Spanduk bergambar para Presiden RI yang diakhiri dengan foto Anies Baswedan di JPO dekat kampus Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Jakarta Timur/Ist

Politik

Ketika Foto Anies Berjejer dengan Para Presiden RI

JUMAT, 17 JUNI 2022 | 15:08 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Sebuah spanduk panjang berisi gambar seluruh Presiden Indonesia, mulai dari Soekarno hingga Joko Widodo yang terpasang di sebuah Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) cukup mencuri perhatian warga.

Sebab, dalam spanduk yang terpampang di JPO Jalan Pemuda, Rawamangun, Jakarta Timur, dekat kampus Universitas Negeri Jakarta (UNJ) itu, ada wajah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Foto Anies berada di urutan terakhir setelah Jokowi. Di sisi paling kiri, terlihat foto Presiden pertama RI, Soekarno. Kemudian Soeharto, BJ Habibie, KH Abdurahman Wahid, Megawati Soekarnoputri, dan Susilo Bambang Yudhoyono.

Salah seorang mahasiswa UNJ, Arrahman, menilai pemasangan spanduk tersebut cukup kreatif.

"Mungkin yang memasang merupakan pendukung Pak Anies Baswedan dan berharap Pak Anies Baswedan akan menjadi Presiden melanjutkan kepemimpinan Pak Jokowi yang akan berakhir 2024 mendatang," kata Arrahman di Jakarta, dikutip Kantor Berita RMOLJakarta, Jumat (17/6).

Sementara Rahmat, seorang pengemudi ojek online, menilai Anies cocok melanjutkan kepemimpinan Jokowi.

Menurut Rahmat, Anies tidak suka pencitraan. Namun kinerjanya bagus dan program-programnya bisa selesai dengan baik.

"Anies sosok pemimpin yang tidak suka poles memoles citra, namun semua terselesaikan dengan baik," jelas Rahmat.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya