Berita

Presiden Jokowi melakukan rapat terbatas dengan para menteri dan Kapolri membahas evaluasi arus mudik lebaran tahun 2022/Repro

Politik

Meski Pemudik Angkutan Umum Turun, Jokowi Klaim Mudik Lebaran 2022 Berjalan Lancar

SELASA, 24 MEI 2022 | 21:58 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan musim mudik pada Idul Fitri tahun 2022 berlangsung aman, meski mengalami penurunan pemudik yang menggunakan angkutan umum dibanding tahun 2019.

"Mudik Lebaran tahun ini, pada H-7 serta H+7, jumlah penumpang kendaraan umum turun dibanding tahun 2019," kata Jokowi dalam akun instagram @jokowi yang ditkutip redaksi, Selasa (24/5).

Menurut Jokowi, ada peralihan pemudik ke kendaraan pribadi.  Meski ada peralihan, jumlah angka kecelakaan kendaraan pada masa Lebaran 2022 menurun dibanding tahun 2019.

"Hal ini karena adanya peralihan kepada moda kendaraan pribadi. Kecelakaan selama mudik juga turun jauh, dari 3.199 kasus di tahun 2019, menjadi 1.763 kasus," kata Jokowi.

Mantan Walikota Solo ini pun menyimpulkan arus mudik dan balik Lebaran 2022 berjalan lancar dan masyarakat puas.

Terlebih tidak ada penambahan kasus Covid-19 yang signifikan.

"Hasil survei juga menyebutkan, mayoritas masyarakat puas terhadap penyelenggaraan mudik Lebaran tahun ini. Alhamdulillah, mudik kemarin berlangsung aman dan sehat, tanpa ada peristiwa yang berakibat fatal, serta tidak ada penambahan kasus Covid-19 yang berarti," kata Jokowi.

Populer

Cak Imin Minta Kapolri Bubarkan Muktamar PKB Tandingan

Kamis, 15 Agustus 2024 | 12:52

Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Ternyata Terima Dana Korupsi DJKA

Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:21

Bawaslu Buka Pendaftaran 1.984 Formasi CPNS

Jumat, 16 Agustus 2024 | 08:44

KPK Dapat Petunjuk Dugaan Suap PAW PDIP dari Buku Hasto

Kamis, 08 Agustus 2024 | 19:35

Situasi Politik Berubah, PKS Minta Maaf Batal Dukung Anies

Minggu, 18 Agustus 2024 | 13:55

Suswono Jalan Tengah Selamatkan Marwah PKS

Kamis, 15 Agustus 2024 | 16:03

Pengamat: Intervensi Kekuasaan Penyebab Airlangga Mundur

Minggu, 11 Agustus 2024 | 19:13

UPDATE

Seperti di Pilkada Jakarta, KIM Plus Potensi Terbentuk di Jabar

Senin, 19 Agustus 2024 | 06:05

Jokowi Didorong Pilih Tokoh Muhammadiyah Pimpin BPIP

Senin, 19 Agustus 2024 | 05:49

Sopir Dicekoki Miras, Truk di SPBU Dibawa Kabur

Senin, 19 Agustus 2024 | 05:29

Bey Optimistis Jabar Cetak Hattrick di PON XXI

Senin, 19 Agustus 2024 | 05:21

Bidik Kursi Wagub Lampung, Jihan Nurlela akan Mundur dari DPD RI

Senin, 19 Agustus 2024 | 04:31

Karpet Merah di Jakarta Bukan untuk Ridwan Kamil

Senin, 19 Agustus 2024 | 04:08

Ratusan Narapidana di Jabar Bebas di Hari Kemerdekaan

Senin, 19 Agustus 2024 | 04:00

Pengelola Kawasan Wajib Beri Akses Masyarakat ke Area Umum

Senin, 19 Agustus 2024 | 03:37

Golkar Perintahkan Kader Beringin RT/RW Sosialisasikan Ridwan Kamil

Senin, 19 Agustus 2024 | 03:24

Banyak Kepala SKPD Diisi Plt, Aktivis Soroti Kinerja Sekda Joko

Senin, 19 Agustus 2024 | 03:01

Selengkapnya