Berita

PSI Galang Koin untuk Gorden rumah dinas anggota DPR RI/RMOL

Politik

Nyindir, PSI Galang Koin untuk Gorden Rumah Dinas Anggota DPR

KAMIS, 12 MEI 2022 | 14:04 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Rencana pengadaan gorden rumah dinas anggota DPR RI senilai Rp 43,5 miliar menyedot perhatian publik. Banyak pihak yang secara terang-terangan menolak pengadaan yang dinilai pemborosan ini.

Menyikapi hal tersebut, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) pun turut bereaksi. Partai asuhan Giring Ganesha itu bahkan melakukan aksi satir yang dinamai Koin untuk Gorden Rumah Dinas DPR RI

"(Pengadaan Gorden) Ini melukai perasaan masyarakat Indonesia," begitu yang disampaikan Giring Ganesha saat jumpa pers di Markas DPP PSI, Jl. Wahid Hasyim No. 194, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (12/5).


Aksi mengumpulkan koin untuk Gorden Rumah Dinas DPR RI ini rencananya akan dilaksanakan selama dua pekan. Berapa pun hasil yang didapatkan, DPP PSI akan tetap menyerahkan koin ini kepada kesekjenan DPR RI.

"Kami Meminta seluruh kader mengawal kasus ini," tegas Giring Ganesha.

Untuk diketahui, Perusahaan PT Bertiga Mitra Solusi (BMS) telah terpilih menjadi pemenang dalam lelang tender gorden dengan harga Rp 43,5 miliar tersebut. Hal ini membuat perusahaan tersebut berhasil menyingkirkan 48 perusahaan lain yang menjadi peserta lelang.

PT BMS juga mengalahkan dua perusahaan lain sebagai penawar terendah yakni PT Panderman Jaya sebesar Rp 42 miliar dan PT Sultan Sukses Mandiri sebesar Rp 37 miliar.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya