Berita

Kolase foto Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua KPK Firli Bahuri/Net

Politik

Jika Elit Politik Punya Semangat Antikorupsi, Duet Anies-Firli Mungkin Saja Terjadi

RABU, 23 FEBRUARI 2022 | 21:40 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Sebetulnya masyarakat mengharapkan kehadiran sosok atau figur baru dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Itu sebabnya nama Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI Firli Bahuri belakangan ini mulai dibicarakan anggota masyarakat. Di beberapa kota bahkan sudah ada kelompok relawan yang dengan terbuka mengatakan mendukung Firli untuk maju dalam Pilpres 2024.

Menurut Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul, bahkan Firli Bahuri mungkin sekali diduetkan dengan Anies Baswedan.

“Anies-Firli menarik (karena menjadi) alternatif pilihan yang bisa ditawarkan kepada masyarakat. Ada yang bisa dijual, yaitu antikorupsi. Tapi kan kelemahannya tidak punya tiket,” kata Adib saat ditanya Kantor Berita Politik RMOL peluang Anies-Firli, Rabu malam (23/2).


Di sisi lain, bila memang berduet kedua sosok itu memiliki keunggulan tersendiri. Mereka berdua, menurut Adib, memiliki karakter dan ceruk pemilih yang berbeda sehingga saling melengkapi.

“Tapi ini masih tergantung kesepakatan elit politik, deal apa yang dimainkan,” tutur Adib.

Kelompok masyarakat yang mendambakan kehadiran tokoh baru yang genuine didorong untuk terus bersuara, agar aspirasi politik mereka mengenai tokoh-tokoh yang dipandang mumpuni dapat didengar oleh para pengambil keputusan di masing-masing partai politik.


Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya