Berita

Wamentan Harvick Hasnul Qolbi/Net

Politik

Tingkatkan Sinergitas, Kepala Badan Pangan Nasional Kunjungi Wamentan

RABU, 23 FEBRUARI 2022 | 19:56 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Kepala Badan Pangan Nasional, Arief Prasetyo Adi mengunjungi Wakil Menteri Pertanian, Harvick Hasnul Qolbi di ruang kerjanya di Jakarta, Rabu (23/2).   Pada kesempatan itu, Arief menyampaikan bahwa kunjungannya tersebut dalam rangka memperkuat sinergi antara Kementerian Pertanian dengan lembaga yang dipimpinnya.Hal ini mengingat, Badan Pangan Nasional merupakan transformasi dari Badan Ketahanan Pangan (BKP) yang berada di bawah Kementerian Pertanian.

“Usai dilantik sekarang melakukan konsolidasi. Artinya, saya mesti melihat semua organisasi saat ini, eks Badan Ketahanan Pangan. Kemudian, transfernya akan seperti apa setelah jadi Badan Pangan Nasional,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) RI, Harvick Hasnul Qolbi berharap keberadaan Badan Pangan Nasional sebagaimana diatur dalam Peraturan Presiden Nomor 66 Tahun 2021 ini, dapat meningkatkan kinerja di sektor pangan.


Untuk itu, Wamentan mengatakan perlu adanya sinergi yang baik dengan Kementerian Pertanian (Kementan). Sebab, lanjutnya, ada banyak produk di Kementan yang selaras dengan tugas pokok Badan Pangan Nasional ini.

"Tapi, ya, kita doakan agar pak Arif bisa menjalankan tugas dengan baik. Hari ini beliau mengunjungi saya karena memang kami bersahabat sejak lama. Tentu kita dukung semua program-program pak Arif. Saya selaku Wakil Menteri Pertanian, tentunya juga berharap sekali agar tugas yang diemban beliau, yang diamanahi Bapak Presiden, mudah-mudahan bisa dijalankan dengan sempurna dan cara yang baik," ucapnya.

Sebelumnya, Arief Prasetyo Adi resmi dilantik sebagai Kepala Badan Pangan Nasional oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, Senin (21/2) lalu.

Pelantikan tersebut berdasaran Keputusan Presiden RI Nomor 7M Tahun 2022 Tentang Pengangkatan Kepala Badan Pangan Nasional. Lembaga ini nantinya akan menyelenggarakan tugas dan fungsi pemerintahan dalam mengelola 9 (sembilan) bahan pangan antara lain beras, jagung, kedelai, gula konsumsi, bawang, telur unggas, daging ruminansia, daging unggas, dan cabai.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya