Berita

Kapolda Sumut Irjen Panca Putra saat apel kesiapsiagaan di Lapangan Banteng, Medan/Ist

Presisi

Kapolda Ungkap Capaian Vaksinasi di Sumatera Utara Tembus 93 Persen

JUMAT, 28 JANUARI 2022 | 23:01 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Kapolda Sumatera Utara (Sumut) Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak mengungkapkan capaian vaksinasi di Sumut saat ini sudah mencapai 93 persen. Upaya ini berkat kerjasama yang dilaksanakan seluruh pihak khususnya TNI-Polri.

Panca berharap Babinsa dan Bhabinkamtibmas menjadi garda terdepan dalam mensosialisasikan pentingnya vaksinasi terutama dosis 3 atau booster kepada masyarakat.

"TNI-Polri menjadi garda terdepan dan menyamakan persepsi dalam menghadapi tantangan ke depan khususnya menanggulangi pandemi Covid-19 di Sumut," kata Panca saat menggelar apel kesiapsiagaan di awal tahun 2022 di Lapangan Benteng Medan, Kodim O201 BS, Kota Medan, Jumat (28/1).

Jenderal bintang dua itu juga menginstruksikan TNI-Polri harus terus membangun sinergitas mendukung dan mengawal pembangunan demi kemakmuran rakyat tentunya dengan merubah pola pikir masyarakat agar lebih baik dan maju.

“TNI-Polri harus bangun sinergi dalam mengawal pembangunan nasional di Sumut. Kedepankan Babinsa dan Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak komunikasi terhadap masyarakat,” harapnya.

Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Hasanudin mengatakan, Apel kesiap siagaan TNI Polri adalah Dalam rangka evaluasi Tahun 2021 dan menyongsong pelaksanaan Yugas 2022. Pangdam mengatakan TNI-Polri harus terus memabangun sinergi dan kebersamaan dalam mengawal pembangunan nasional.

“Kegiatan ini sederhana, tapi mengandung makna yang luar biasa, eksistensi sinergitas TNI Polri di Sumut tidak diragukan,” ucapnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya