Berita

Aksi PPI Sumut di depan kantor DPRD Sumut/Net

Nusantara

Legislator Sumut Dukung Gerakan Vaksin Halal

RABU, 26 JANUARI 2022 | 20:47 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Persaudaraan Pemuda Islam (PPI) Sumatera Utara dan Pengurus Daerah Kammi Medan melakukan aksi di kantor DPRD Sumatera Utara.

Dalam aksi damai tersebut, PPI Sumut dan Kammi Medan menutut pemerintah menyediakan vaksin halal pada pelaksanaan vaksin ketiga (booster), karena dalam surat edaran kementerian kesehatan Nomor: HK.02.02/II/252/2022 vaksin yang digunakan bukan vaksin yang sudah mendapatkan sertifikasi halal dari MUI.

"Kita mendukung pemerintah dalam pelaksaan vaksin ketiga, tapi kita meminta pemerintah harus menyediakan vaksin yang halal karena masyarakat kita mayoritas Islam dan ada vaksin yang sudah mendapatkan sertifikasi halal,” kata koordinator PPI Sumut, Nugra Ferdino dalam keterangan tertulis, Rabu (26/1).

Saat aksi, massa PPI Sumut dan Kammi Medan ini diterima oleh Sekretaris Komisi B DPRD Sumut Ahmad Hadian, legislator PKS ini menyatakan dukungan atas aspirasi dan gerakan nasional vaksin halal.

"Kita mendukung aspirasi dan gerakan dari Persaudara Pemuda Islam Sumatera Utara dan Kammi Medan, karena setiap agama harus di lindungi dalam bernegara sesuai perintah UUD,”

Hal yang sama disampaikan ketua fraksi Golkar DPRD Sumatera Utara Dhody Tharir. Ia berjanji akan menerukan aspirasi ini ke pemerintah pusat  

"Kita dari fraksi golkar sangat mendukung Vaksin Halal yang para pemuda dan mahasiswa aspirasikan ke DPRD, Akan kita teruskan aspirasi Vaksin Halal ini ke pemerintah Pusat,” tandas Dhody.

Dalam aksi damai tersebut di tutup dengan menanda tangani surat pernyataan dukungan atas tuntutan PPI Sumut dan Kammi Medan oleh Ahmad Hadian dan Dhody Thahir.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

UI Buka Suara soal Gelar Doktor Kilat Bahlil Lahadalia

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:21

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Promosi Doktor Bahlil Lahadalia dan Kegaduhan Publik: Perspektif Co-Promotor

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:56

UPDATE

Badan Intelijen Pertahanan Bisa Dipertimbangkan Hadapi Ancaman Siber

Jumat, 01 November 2024 | 00:02

Pakar Hukum: Kerugian Suap Menyuap Jauh Lebih Besar

Kamis, 31 Oktober 2024 | 23:50

PNM Sukses Sabet Penghargaan Lewat Pemberdayaan Ultra Mikro

Kamis, 31 Oktober 2024 | 23:30

Ridwan Kamil Senang Ditraktir Makan Malam Prabowo

Kamis, 31 Oktober 2024 | 23:19

Ugal-Ugalan dan Tabrak Warga, Sopir Truk Diamuk Massa Di Tangerang Kota

Kamis, 31 Oktober 2024 | 23:00

Erni Aryanti Ditunjuk Jadi Ketua DPRD Sumut 2024-2029

Kamis, 31 Oktober 2024 | 22:22

Mendag Sebelumnya Juga Impor Gula, Kejagung Jelaskan Kenapa Era Tom Lembong Diusut

Kamis, 31 Oktober 2024 | 22:02

Jadi Tersangka Pembunuh Wanita Dalam Koper, Pengusaha Ini Sudah Sering Dilaporkan

Kamis, 31 Oktober 2024 | 21:39

Giant Sea Wall Penting untuk Perlindungan dan Peningkatan Ekonomi

Kamis, 31 Oktober 2024 | 21:16

AHY Dorong Akselerasi Program 3 Juta Rumah untuk Rakyat

Kamis, 31 Oktober 2024 | 21:02

Selengkapnya