Berita

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan saat menghadiri acara “Diaspora Aceh Global Forum” yang digelar virtual pada hari ini, Minggu (26/12)/Net

Politik

Kenang Tsunami 2004, Presiden Erdogan: Saya Bersyukur Bisa Melihat Langsung Saudara Kami di Aceh

MINGGU, 26 DESEMBER 2021 | 12:57 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Doa terbaik disampaikan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan saat menghadiri acara “Diaspora Aceh Global Forum” yang digelar virtual pada hari ini, Minggu (26/12). Acara ini digelar Diaspora Aceh Global Forum untuk mengenang 17 tahun tsunami Aceh tahun 2004 lalu.

"Saya sangat terhormat bisa hadir dalam acara Global Aceh Diaspora sebagai peringatan 17 tahun Aceh. Semoga para korban yang mengalami tragedi tsunami Aceh 2004 dapat perlindungan dari Allah dan yang meninggal dunia mendapatkan rahmat dari Allah,” ujarnya saat memberi sambutan.

Erdogan lantas mengurai bahwa Indonesia dan Turki memiliki hubungan yang baik hingga saat ini. Kedua negara saling membantu, terutama dalam hal kebencanaan, di mana kala itu badai tsunami menewaskan ratusan ribu jiwa dan meluluhlantakkan infrastruktur di Aceh.

“Saya teringat Sultan Aceh Alauddin menangis meminta pertolongan kepada kami. Hari ini kita melanjutkan solidaritas kita dengan saudara kita Indonesia. Sebagaimana Rasulullah bersabda sesama muslim adalah saudara,” katanya.

Erdogan menyampaikan Turki akan selalu hadir ketika Indonesia mengalami bencana. Sebab sebagai saudara, Turki juga merasakan sakit saat Indonesia berjuang melawan bencana.

“Kebahagiaan Indonesia juga menjadi kebahagiaan kami. Meski jarak kita berjauhan, tapi terima kasih kepada Allah, kami tidak meninggalkan saudara kami di Indonesia selama masa sulit itu,” sambungnya.

Saat tsunami Aceh, kenang Erdogan, warga Turki yang merasa sedih lantas menggalang dana, baik materil maupun immateril kepada Indonesia.

Sejumlah LSM di Turki juga bergerak membantu Indonesia untuk pulih dari bencana. Selain masyarakat Turki, pemerintah Turki juga turun tangan membantu.

"Red Crescent and Turkey Cooperation and Cooperation Agency (TIKA) dengan cepat ke lokasi bencana dan mendampingi warga Aceh serta mendampingi untuk proses pemulihan Aceh. PM Turki juga memberikan perhatiannya kepada Aceh dengan secara langsung datang ke Indonesia setelah tragedi,” tuturnya.

“Saya juga kala itu bersyukur bisa hadir dan menjadi saksi mata melihat langsung saudara kami di Aceh,” sambung Erdogan.

Adapun total bantuan yang diberikan oleh Turki untuk memulihkan Aceh kala itu sebanyak 75 juta dolar AS.

Populer

Jokowi Kumpulkan Kapolda Hingga Kapolres Jelang Apel Akbar Pasukan Berani Mati, Ada Apa?

Kamis, 12 September 2024 | 11:08

Diamnya 4 Institusi Negara Jadi Tanda Akun Fufufafa Milik Gibran

Minggu, 15 September 2024 | 08:14

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Petunjuk Fufufafa Mengarah ke Gibran Makin Bertebaran

Kamis, 12 September 2024 | 19:48

KAHMI Kumpulan Intelektual Banci?

Sabtu, 14 September 2024 | 14:45

UPDATE

Bareskrim Masih Analisis dan Evaluasi Dugaan Pelanggaran di PON XXI

Sabtu, 21 September 2024 | 03:59

Indonesia dan Jerman Berkolaborasi Hadapi Perubahan Iklim dan Krisis Keanekaragaman Hayati

Sabtu, 21 September 2024 | 03:45

Elektabilitas Dedi-Erwan Capai 77 Persen, MQ Iswara: Alhamdulillah

Sabtu, 21 September 2024 | 03:23

PBB Pastikan Suara Ledakan di Kantor DPP Bukan Teror Bom

Sabtu, 21 September 2024 | 02:58

Baru Bergerak Seminggu Elektabilitas Risma Naik Signifikan

Sabtu, 21 September 2024 | 02:29

Tembus Semifinal China Open 2024, Fikri/Daniel Akui Terlambat Panas

Sabtu, 21 September 2024 | 01:59

Ada Sule dan Iwan Bule dalam Tim Pemenangan Dedi-Erwan

Sabtu, 21 September 2024 | 01:41

Seluruh Venue PON XXI Harus Diaudit Investigasi

Sabtu, 21 September 2024 | 01:19

Polisi Ringkus Sindikat Spesialis Rampok Toko di Jaktim

Sabtu, 21 September 2024 | 00:59

Bertemu dengan Presiden Marcos Jr, Prabowo Akui Filipina Mitra Strategis Indonesia

Sabtu, 21 September 2024 | 00:42

Selengkapnya