Berita

Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini/Net

Politik

Jazuli Juwaini Salurkan Hasil Potong Gaji Anggota Dewan PKS untuk Korban Banjir Lombok

MINGGU, 26 DESEMBER 2021 | 09:40 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Bantuan dari Fraksi PKS untuk korban banjir di Lombok Barat telah disalurkan pada Sabtu (25/12). Bantuan yang dihimpun dari gerakan potong gaji anggota dewan PKS itu diserahkan langsung oleh Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini kepada Sekretaris Umum DPW PKS NTB Uhibussa Adi dan Ketua DPD PKS Lombok Barat Nurul Adha.

“Saya datang mewakili pimpinan dan anggota Fraksi PKS untuk menyerahkan bantuan untuk saudara-saudara kami yang terkena musibah banjir di Kabupaten Lombok Barat. Ini bentuk cinta dan kepedulian PKS untuk rakyat yang ditimpa musibah,” ujar Jazuli lewat keterangan tertulisnya, Minggu (26/12).

Anggota Komisi I DPR Dapil Banten ini berharap bantuan yang disalurkan Fraksi PKS ini dapat meringankan mereka yang tertimpa musibah di Lombok Barat dan membawa keberkahan bagi PKS.

"Fraksi PKS terus berkomitmen membantu dan melayani rakyat. Kita tentu tidak mengharap musibah datang, tapi kami memastikan ketika musibahkan itu terjadi insya Allah PKS akan selalu hadir untuk membantu dan menolong sesama," katanya.

Fraksi PKS selama tahun 2021 telah delapan kali memotong gaji anggotanya dari pusat hingga daerah untuk membantu korban bencara.

Menurut Jazuli, hal ini sesuai arahan dan instruksi Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim Segaf Aljufri agar pejabat publik PKS memberikan keteladanan dan pelayanan terbaik kepada rakyat dalam rangka mewujudkan solidaritas sosial nasional.

"Kita berdoa kepada agar Allah SWT menjauhkan Indonesia dari marabahaya dan musibah yang menyulitkan rakyat. Pun, jika musibah datang insya Allah dengan semangat gotong royong dan solidaritas sosial kita mampu melewatinya, recovery dan bangkit kembali," pungkas Jazuli. 

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

UPDATE

Satgas Judi Online Jangan Hanya Fokus Penegakkan Hukum

Minggu, 28 April 2024 | 08:06

Pekerja Asal Jakarta di Luar Negeri Was-was Kebijakan Penonaktifan NIK

Minggu, 28 April 2024 | 08:01

PSI Yakini Ekonomi Indonesia Stabil di Tengah Keriuhan Pilkada

Minggu, 28 April 2024 | 07:41

Ganjil Genap di Jakarta Tak Berlaku saat Hari Buruh

Minggu, 28 April 2024 | 07:21

Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan dan Cerah Cerawan

Minggu, 28 April 2024 | 07:11

UU DKJ Beri Wewenang Bamus Betawi Sertifikasi Kebudayaan

Minggu, 28 April 2024 | 07:05

Latihan Evakuasi Medis Udara

Minggu, 28 April 2024 | 06:56

Akibat Amandemen UUD 1945, Kedaulatan Hanya Milik Parpol

Minggu, 28 April 2024 | 06:26

Pangkoarmada I Kunjungi Prajurit Penjaga Pulau Terluar

Minggu, 28 April 2024 | 05:55

Potret Bangsa Pasca-Amandemen UUD 1945

Minggu, 28 April 2024 | 05:35

Selengkapnya