Berita

Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) usai menjalani operasi kanker prostat di Mayo Clinic, Rochester, Minnesota, Amerika Serikat/Repro

Politik

Selesai Operasi, SBY Berterima Kasih ke Jokowi dan Megawati Soekarnoputri

SELASA, 23 NOVEMBER 2021 | 09:26 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Ucapan terima kasih disampaikan Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kepada masyarakat Indonesia yang turut mendoakan kesembuhannya usai menjalani operasi pengangkatan kanker prostat.

Secara khusus, SBY juga turut berterima kasih kepada Presiden RI, Joko Widodo yang telah memberi dukungan dan bantuan pengobatannya di Mayo Clinic, Rochester, Minnesota, Amerika Serikat.

"Secara khusus saya menyampaikan terima kasih yang tak terhingga kepada Bapak Presiden Jokowi, Bapak Wakil Presiden Maruf Amin atas kepedulian, perhatian, dan bantuannya untuk pengobatan saya di Amerika Serikat," kata SBY dalam video yang diunggah akun Instagram mendiang Ani Yudhoyono, Selasa pagi (23/11).


Tak hanya kepada Presiden Jokowi, SBY juga turut menyebutkan sejumlah tokoh hingga presiden dan wakil presiden terdahulu atas dukungan moril untuk pengobatannya.

"Saya juga menghaturkan terima kasih kepada Ibu Megawati Soekarnoputri, Ibu Presiden RI kelima atas perhatian, kepedulian, dan doa beliau terhadap apa yang saya alami selama ini. Juga kepada Bapak Jusuf Kalla, Bapak Budiono atas doanya yang disampaikan kepada saya dan keluarga," sambung SBY.

Saat ini, ia berujar dalam kondisi sehat dan masih menjalani proses pemulihan usai operasi pengangkatan sel-sel kanker prostat.

"Beberapa saat mendatang, saya masih akan berada di Rochester untuk melanjutkan recovery. Insyaallah pada saatnya nanti kembali ke Tanah Air," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya