Berita

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo/Ist

Politik

Tak Cuma Panglima, Presiden Juga Lantik Letjen Dudung, Kepala BNPB dan 12 Dubes

RABU, 17 NOVEMBER 2021 | 10:14 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan melantik Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai Panglima TNI.

Tak hanya Andika, presiden juga akan melantik KSAD, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), serta sejumlah duta besar (dubes).

Pelantikan akan dilakukan di Istana Negara, Jakarta Pusat sekitar pukul 13.11 WIB.


“Presiden akan melantik Kepala Staf Angkatan Darat, Kepala BNPB, dan 12 duta besar Republik Indonesia untuk negara sahabat," tutur Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres), Heru Budi Hartono, Rabu (17/11).

Heru menjelaskan, posisi KSAD yang ditinggalkan Andika Perkasa akan diisi oleh Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad), Letnan Jenderal Dudung Abdurachman.

Sementara untuk Kepala BNPB, Presiden akan melantik Mayor Jenderal TNI Suharyanto yang saat ini menjabat sebagai Panglima Kodam V/Brawijaya.

Di sisi lain, ada 12 calon dutabesar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) RI yang akan dilantik. Mereka adalah Calon Dubes LBBP RI untuk Italia, M. Prakosa; Calon Dubes LBBP RI untuk Portugal, Rudy Alfonso; Calon Dubes LBBP RI untuk Ukraina, Ghafur Akbar Dharmaputra.

Calon Dubes LBBP RI untuk Polandia, Anita Luhulima; Calon Dubes LBBP RI untuk Kroasia, Suwartini Wirta; Calon Dubes LBBP RI untuk India, Ina Krisnamurti; Calon Dubes LBBP RI untuk Kanada, Daniel Tumpal Simanjuntak; Calon Dubes LBBP RI untuk Tunisia, Zuhairi Misrawi; Calon Dubes LBBP RI untuk Austria, Damos Agusman.

Calon Dubes LBBP RI untuk Bangladesh, Heru Subolo; Calon Dubes LBBP RI untuk Korea Selatan, Gandi Sulistiyanto; dan Calon Dubes LBBP RI untuk Tanzania, Triyogo Jatmiko.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya