Berita

Teror pinjaman online yang dibagikan Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim/Net

Politik

Urat Takut Sudah Putus, Pinjol Ternyata Sering Meneror Wakil Gubernur

SELASA, 19 OKTOBER 2021 | 10:32 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Keberadaan pinjaman online (Pinjol) ternyata tidak hanya meresahkan masyarakat kecil melainkan juga pejabat sekelas wakil gubernur.

Hal tersebut dirasakan Wakil Gubernur (Wagub) Lampung, Chusnunia Chalim atau Nunik yang sering diteror dan dicatut oleh perusahaan Pinjol ilegal untuk membayar utang orang tak dikenal.

Nunik bahkan sempat membagikan tangkapan layar pesan pinjol kepada nomor pribadinya ke media sosial. Dalam pesan tersebut, Nunik diminta untuk membayar utang pinjol yang tak pernah ia lakukan.

Menerima pesan teror, Nunik langsung membalas ke nomor yang tak dikenal tersebut dengan mengancam balik okum itu ke pihak berwajib atau penegak hukum karena sudah mencemarkan nama baik dirinya.

"Jangan hubungi saya lagi atau saya laporkan polisi," tegas Nunik diberitakan Kantor Berita RMOLLampung, Senin (18/10).

Ia menceritakan, teror tersebut terjadi pada Minggu (17/10) kepada nomor pribadinya. Ia pun meminta kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tidak tinggal diam.

"Kalau mau berbisnis keuangan tentu harus ikut aturan, OJK tidak menolerir yang begini. Bukan begitu, OJK?" jelasnya.

Menyikapi hal tersebut, Kepala OJK Provinsi Lampung, Bambang Hermanto memastikan pinjol legal atau Fintech Peer to Peer Lending di Lampung hanya ada satu, yakni PT Lampung Berkah Finansial Teknologi atau Lahan Sikam.

"Di Lampung ada 1 pinjol atau Fintech Peer to Peer Lending yang sudah berizin yakni Lahan Sikam," tutupnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Mau Perang Tapi Kere, Bagaimana?

Senin, 15 April 2024 | 12:34

UPDATE

Puluhan Sepeda Motor Curian Diparkir di Polsek Tambora

Kamis, 25 April 2024 | 10:05

Kereta Cepat Whoosh Angkut 200 Ribu Penumpang selama Lebaran 2024

Kamis, 25 April 2024 | 09:56

9 Kandidat Bacalon Walikota Cirebon Siap Fit and Proper Test

Kamis, 25 April 2024 | 09:55

Usai Naikkan Suku Bunga, BI Optimis Rupiah akan Kembali ke Rp15.000 di Akhir Tahun

Kamis, 25 April 2024 | 09:51

Parpol Menuduh Pemilu Curang Haram Gabung Koalisi Pemerintah

Kamis, 25 April 2024 | 09:49

Demokrat Welcome PKB Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Kamis, 25 April 2024 | 09:49

KPK akan Kembali Tangkap Bupati Mimika Eltinus Omaleng

Kamis, 25 April 2024 | 09:38

Pemerintah Kasih Gratis Konversi Motor Listrik, Begini Caranya

Kamis, 25 April 2024 | 09:37

Pembatasan Kendaraan Pribadi Belum Tentu Atasi Macet Jakarta

Kamis, 25 April 2024 | 09:28

Berantas Judi Online Harus Serius

Kamis, 25 April 2024 | 09:22

Selengkapnya