Berita

Presiden Joko Widodo/Net

Politik

Survei Membuktikan Rakyat Indonesia Semakin Ingin Jokowi Cukup 2 Periode

JUMAT, 15 OKTOBER 2021 | 16:02 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Rakyat Indonesia semakin yakin dan memantapkan keinginan agar Presiden Joko Widodo cukup menjabat dua periode saja dan tidak kembali maju sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.

Direktur Eksekutif Direktur Eksekutif Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) Sirojuddin Abbas mengatakan, tren keinginan agar Jokowi cukup dua periode mengalami kenaikan dari 43 persen pada Mei 2021 menjadi 62 persen pada September 2021.

"Sebanyak 48 persen responden tidak setuju Presiden Jokowi kembali maju, ini naik dari sebelumnya 43 persen. Sementara 14 persen atau naik dari 10 persen menyatakan sangat tidak setuju," kata Sirojuddin dalam webinar sekaligus rilis survei bertajuk “Sikap Publik Nasional terhadap Amandemen UUD 1945”, Jumat (15/10).


Sebaliknya, kata Sirojuddin, untuk yang menyetujui perpanjangan masa jabatan presiden mengalami penurunan. Rinciannya, sangat setuju Presiden Jokowi kembali maju 4 persen atau turun dari 6 persen dan setuju tersisa 30 persen atau turun dari 34 persen.

"Sisanya masih ada yang menjawab tidak tahu atau tidak menjawab 4 persen atau turun dari sebelumnya 7 persen," pungkasnya.

Survei ini digelar pada medio 15 hingga 21 September 2021 melalui tatap muka atau wawancara langsung. Sampel sebanyak 1220 responden dipilih secara acak.

Adapun metode yang dipakai multistage random sampling dengan margin of error survei diperkirakan sebesar 3,19 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

Energi Bersih Semakin Diminati Sektor Industri dan Bisnis

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:09

Relawan Bara JP Hapus Nama Jokowi

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:52

Pengelola Apartemen Jakarta Utara Bantu Polisi Putus Rantai Peredaran Narkoba

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:24

Produk Warga Binaan Didorong Masuk Kopdes Merah Putih

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:01

Wamenkomdigi Tegaskan Jaringan di Sumbar dan Sumut Hampir Pulih 100 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:52

Sinergi untuk Akselerasi, Bank Mandiri Dorong Penguatan Ekonomi Kerakyatan dan UMKM

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:45

Raja Maroko Puji Soliditas Nasional di Piala Afrika 2025

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:27

Iran Batasi Akses Internet demi Putus Komando Teroris Asing ke Perusuh

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:05

Kasus Kuota Haji: Dito Ariotedjo Ungkap hanya Ditanya Satu Pertanyaan Soal Fuad Hasan

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:59

Kongres XXII: Sujahri-Amir Tidak Sah Pimpin GMNI

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:43

Selengkapnya