Berita

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan/Net

Politik

Janji Kampanye Anies Mayoritas Sudah Terealisasi

KAMIS, 23 SEPTEMBER 2021 | 13:54 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Sejak dilantik sebagai Gubernur DKI Jakarta pada Oktober 2017 yang lalu, mayoritas janji-janji Anies Baswedan saat berkampanye merebut hati rakyat telah terealisasi.

Demikian pendapat pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul Jamiluddin Ritonga kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (23/9).

"Anies Baswedan saat kampanye menyampaikan 23 janji yang akan diwujudkan bila terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta. Janji-janji itu pada umumnya sudah banyak yang diwujudkan. Sebagian lagi memang masih proses dilaksanakan," kata Jamiluddin.

Ia mengurai, 23 janji Anies saat itu antara lain stadion sepakbola atau Jakarta Internasional Stadium (JIS) di Jakarta Utara yang
pembangunannya sudah memasuki tahap akhir. Karena itu, janji ini akan terealisasi sebelum masa jabatan Anies berakhir.

"Hal yang sama juga terlihat dengan janjinya program rumah DP Rp 0 persen dan Program OK OCE. Dua program ini sudah terlaksana, hanya saja belum mencapai target yang dijanjikan.

Begitu juga terkait pembangunan mengatasi banjir, sudah dilaksanakan. Banjir di Jakarta tidak lagi setiap datang hujan. Hanya hujan besar di Jakarta atau di Bogor yang menyebabkan banjir.

"Anies masih punya waktu satu tahun untuk merealisasi janjinya agar sesuai target. Anies harus menggeber terpenuhinya target rumah DP Rp 0, Program OK OC, dan meminimalkan banjir bila hujan deras," tandas Jamiluddin.

Jamiluddin mengingatkan agar Anies harus lebih berhati-hati agar program kerjanya tidak tersangkut hukum. Untuk itu, Anies harus benar-benar memilih stafnya yang benar-benar taat hukum.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

UPDATE

Respons Dedi Mulyadi soal Penggeledahan di Rumah Ridwan Kamil

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:30

Bakamla Gagalkan Penyelundupan 60 Ribu Ekor Baby Lobster Senilai Rp1 Miliar

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:12

Lonjakan Arus Mudik Diperkirakan Terjadi pada 28 Maret 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:50

Trump Akan Kembali Batasi Warga dari Negara Muslim Masuk AS

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:30

Jojo dan Putri KW Melaju ke 16 Besar All England 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:10

NTP Menurun, Komisi IV DPR Minta Kementan Perhatikan Kesejahteraan Petani

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:53

Stabilkan Harga Bapok, Operasi Pasar Diminta Digelar Lebih Masif

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:35

Undang Menko Airlangga, DPP Bapera Bakal Santuni 20 Ribu Anak Yatim di Jakarta

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:17

Elemen Masyarakat Sumsel Apresiasi Kejari Muba Tahan Pengusaha Haji Halim Ali

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:59

Legislator PDIP Soroti Kasus Proyek Digitalisasi Pertamina-Telkom

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:34

Selengkapnya