Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Ada Lonjakan Kasus Covid-19, Sejumlah Negara Arab Larang Shalat Idul Adha

SELASA, 20 JULI 2021 | 06:18 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Peningkatan kasus Covid-19 membuat beberapa negara Arab akhirnya memutuskan untuk melarang shalat Idul Adha yang jatuh pada Selasa (20/7).

Dikutip dari Daily Sabah, sejauh ini terdapat empat negara Arab yang sudah melarang shalat Idul Adha, yaitu Mauritania, Maroko, Oman, dan Tunisia.

Sementara itu, Mesir, Arab Saudi, Kuwait, Qatar, Uni Emirat Arab (UEA), dan Yordania akan melaksanakan shalat dengan tindakan pencegahan, seperti membatasi waktu shalat dan menyelenggarakannya di lapangan terbuka.


Menurut Anadolu Agency, shalat juga akan diadakan di Aljazair, Palestina, Libya dan Djibouti.

Otoritas Bahrain mengatakan akan mengizinkan shalat Idul Adha di dalam satu masjid dengan jumlah jemaah terbatas.

Suriah, Somalia, Sudan, Libanon, Yaman dan Komoro belum mengumumkan keputusan mereka untuk menyelenggarakan salat Idul Adha.

Di Arab Saudi, ibadah haji juga telah dibatasi untuk tahun kedua. Dengan kuota 60 ribu jemaah haji, Arab Saudi hanya menerima warga dan penduduknya, sementara mereka yang berasal dari luar negeri masih dilarang.

Jemaah haji untuk tahun ini hanya diberikan pada mereka yang berusia 18 hingga 65 tahun yang telah sepenuhnya divaksinasi atau pulih dari Covid-19. Jemaah juga tidak menderita penyakit kronis.

"Ini adalah perasaan yang tak terlukiskan bahwa saya dipilih di antara jutaan orang untuk menghadiri haji. Saya berdoa agar Allah mengakhiri masa-masa sulit yang telah dialami seluruh dunia karena virus corona," ujar seorang jemaah Palestina yang tinggal di Riyadh, Um Ahmed.

Sebelum pandemi, Arab Saudi menerima lebih dari dua juta jemaah haji. Tahun ini, otoritas memberlakukan jaga jarak dan wajib mengenakan masker ketika jemaah berada di Gunung Arafat.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

KDM Didukung DPRD Hentikan Alih Fungsi Lahan di Gunung Ciremai

Kamis, 22 Januari 2026 | 03:49

DPD Soroti Potensi Tumpang Tindih Regulasi Koperasi di Daerah

Kamis, 22 Januari 2026 | 03:25

Monumen Panser Saladin Simbol Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:59

DPRD Kota Bogor Dorong Kontribusi Optimal BUMD terhadap PAD

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:45

Alasan Noe Letto Jadi Tenaga Ahli Pertahanan Nasional

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:22

Peran Pelindo terhadap Tekanan Dolar AS

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:59

Retribusi Sampah di Tagihan Air Berpotensi Bebani Masyarakat

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:47

DPRD Kota Bogor Evaluasi Anggaran Pendidikan dan Pelaksanaan SPMB

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:20

Noe Letto Tegaskan Tidak di Bawah Bahlil dan Gibran: Nggak Urusan!

Kamis, 22 Januari 2026 | 00:59

Jabar di Bawah Gubernur Konten Juara PHK

Kamis, 22 Januari 2026 | 00:59

Selengkapnya